Usung Nilai Kebudayaan dan Keindahan Alam Indonesia, Kelly Tandiono Cetuskan Fashion Brand Lokal Jadi Lebih Modern

| 23 Dec 2021 14:25
Usung Nilai Kebudayaan dan Keindahan Alam Indonesia, Kelly Tandiono Cetuskan Fashion Brand Lokal Jadi Lebih Modern
Koleksi brand fashion lokal (dok. Ghea Resort & Cover Me Not)

ERA.id - Menjelang tutup tahun 2021, koleksi fashion yang mengusung tinggi nilai kebudayaan dan keindahan alam Indonesia dirilis. Koleksi ini bernama BORNEO, yang dicetus oleh dua brand fashion modern dalam negeri, yakni Ghea Resort by Amanda Janna dan Cover Me Not by Kelly Tandiono.

Melalui koleksi tersebut, Amanda dan Janna memiliki misi untuk menerjemahkan warisan budaya Indonesia Suku Dayak ke dalam suatu produk fashion modern. Mereka juga ingin mengangkat kepedulian terhadap satwa liar, yaitu gajah kerdil Kalimantan yang sudah terancam punah.

"Ghea Resort bertujuan untuk melestarikan alam dan budaya Indonesia melalui produk fashion, aksesoris dan home essentials," ungkap duo Amanda dan Janna, selaku Creative Director untuk Ghea Resort by Amanda Janna, saat virtual media gathering, pada Rabu (22/12/2021).

"Kami berkomitmen untuk mengangkat satwa dan suku asli pedalaman yang masih menjalankan kehidupan masih sangat menyatu dengan alam dan menjaga sakralnya alam tersebut," lanjut mereka.

Koleksi brand fashion lokal (dok. Ghea Resort & Cover Me Not)

Sementara itu, Brand Director Cover Not Me, Kelly Tandiono menyampaikan bahwa kolaborasi fashion dengan Ghea Resort ini adalah sebuah langkah yang tepat. Menurutnya dengan koleksi yang mereka luncurkan ini sesuai dengan nilai moral yang dipegangnya.

"Kolaborasi Cover Not Me bersama Ghea Resort by Amanda Janna adalah sebuah langkah yang tepat. Tidak hanya upaya pelestarian alam yang diangkat oleh Ghea Resort by Amanda Janna, koleksi ini juga merepresentasikan nilai-nilai moral yang saya sendiri percaya di mana kita harus merawat alam karena alam telah memberikan kita banyak hal," jelas Kelly.

Koleksi fashion bernama BORNEO dari kedua brand tersebut terdiri dari tidak hanya pakaian renang, ada juga aksesoris tas, topi, scarf, sarung dan sandal, yang didesain sesuai keindahan alam dan kebudayaan Indonesia.

Rekomendasi