Apakah Jamu Aman Dipanaskan Kembali? Begini Penjelasannya

| 07 May 2024 22:15
Apakah Jamu Aman Dipanaskan Kembali? Begini Penjelasannya
Ilustrasi jamu. (Antara)

ERA.id - Konsumsi jamu diyakini sejak dulu dapat membantu menjaga imunitas tubuh terhadap serangan dari luar. Anda dapat mengolah jamu sendiri di rumah dengan memanfaatkan pilihan tumbuhan obat yang tersedia.

Mengolah jamu secara mandiri di rumah tentunya bukanlah perkara yang mudah. Anda juga harus mempertimbangkan keamanan dan kebersihan saat mengolahnya. Namun, apakah jamu bisa dipanaskan kembali setelah kita simpan lama?

Tips mengolah jamu

Sebelum membahas apakah jamu bisa dipanaskan kembali, sebaiknya kita pelajari terlebih dahulu tips mengolah jamu. Mengutip buku panduan Serba Covid-19 dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI, berikut tips pengolahan jamu di rumah tangga.

Ilustrasi tiga jenis jamu (Antara)

Cuci bahan segar

Cuci bahan segar jamu atau tumbuhan obat pilihan dengan memanfaatkan air mengalir. Mencucinya dengan menggunakan sabun berisiko meninggalkan jejak-jejak zat kimia dalam bahan yang cukup berbahaya untuk tubuh jika dikonsumsi.

Setelah dicuci, sebaiknya simpan bahan-bahan segar pada tempat yang bersih dan keringkan.

Perhatikan kebersihan alat

Anda juga harus memastikan tempat dan peralatan yang digunakan berada dalam keadaan bersih. Anda sebaiknya menggunakan peralatan dengan bahan stainless steel.

Kebersihan pembuat jamu

Selain kebersihan bahan dan alat yang harus diperhatikan, kebersihan Anda sebagai pembuat jamu pun harus dijaga.

Sebaiknya gunakan pakaian bersih saat Anda meracik jamu. Usahakan pula Anda mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir minimal selama 20 detik sebelum mengolah jamu. Jangan lupa pula untuk mengenakan masker dan sarung tangan saat proses pengolahan.

Cara membuat jamu

Anda bisa merebus bahan-bahan jamu dengan menggunakan air bersih hingga mendidih. Untuk takaran air yang digunakan, biasanya disesuaikan dengan porsi bahan-bahan jamu yang direbus.

Simpan dalam wadah yang sesuai

Setelah matang dan mendidih, Anda dapat simpan rebusan tumbuhan obat pada wadah yang sesuai atau food grade. Jangan gunakan botol bekas air mineral sekali pakai untuk menyimpan jamu.

Simpan pada suhu yang tepat

Jamu harus disimpan dalam suhu yang sejuk. Anda dapat menyimpannya dalam kulkas dan dipanaskan kembali saat hendak diminum. Namun, Anda tidak disarankan untuk menyimpannya terlalu lama.

Perhatikan perubahan jamu

Sebelum Anda konsumsi, pastikan tidak terasa perubahan warna, bau, dan rasa pada jamu yang Anda simpan dalam beberapa waktu.

Apakah jamu aman dipanaskan kembali?

Seorang ahli herbal, Tomy Aditama, saat diwawancarai ERA di Yogyakarta mengatakan, sebenarnya jamu bisa dipanaskan kembali. Asalkan jamu ini sebelumnya diolah dalam jumlah yang banyak. Namun, sebaiknya penyimpanan jamu jangan terlalu lama dilakukan.

Selain itu, jangan terlalu lama saat memanaskan jamu, sebab jika terlalu lama, kandungan herbal di dalam jamu akan menguap dan berkurang.

“Namun, kalau jamu diracik hanya dalam jumlah yang sedikit misalnya satu gelas, sebaiknya langsung dihabiskan saja, tidak perlu disimpan dan dipanaskan lagi. Ini dilakukan agar kandungan nutrisi dalam jamu bekerja lebih maksimal,” jelas sinshe yang juga berpraktik di Rumah Sehat Toms Hepi Wellness Centre Yogyakarta ini.

Demikianlah penjelasan tentang apakah jamu bisa dipanaskan kembali atau tidak dan juga tips-tips mengolah jamu. Semoga informasi ini bermanfaat.

Ikuti artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Kalo kamu mau tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya! Bikin Paham, Bikin Nyaman…

Rekomendasi