ERA.id - Pesawat Singapore Airlines dilaporkan mengalami masalah ketika mendarat di Bandara Narita, Tokyo. Pesawat yang mendarat di Jepang itu mengeluarkan asap putih dari bagian mesinnya.
Menurut laporan AFP, insiden itu terjadi pada Senin (12/8) di landasan pacu B sekira pukul 07.40 pagi waktu setempat. Regu pemadam kebakaran bergegas mendatangi lokasi dan menutut sementara landasan pacu tersebut.
"Kami menerima laporan asap putih mengepul dari mesin kiri," kata seorang pejabat pemadam kebakaran kota Narita.
Meski petugas tidak menemukan tanda-tanda kebakaran dan tidak ada yang terluka, landasan pacu B ditutup selama sekitar 50 menit. Pesawat yang membawa 276 penumpang dan awak itu ditarik untuk keluar dari landasan pacu.
"Namun, tidak ada tanda-tanda kebakaran dan tidak ada yang terluka," katanya, seraya menambahkan bahwa petugas pemadam kebakaran meninggalkan tempat kejadian setelah mengamati pesawat selama lebih dari satu jam.
Kepulan asap dilaporkan muncul setelah pesawat mendarat mendorong enam mobil pemadam kebakaran dan dua ambulans untuk bergegas ke lokasi kejadian. Dari penelusuran pihak bandara, ditemukan pecahan ban di landasan pacu.
Lebih lanjut, pihak bandara akan memberikan informasi lebih lanjut terkait insiden tersebut.