Dituding Intervensi Agama Farel Prayoga, Tegas Gus Miftah: Apapun Agamamu, Tolong yang Taat!

| 10 Oct 2022 18:35
Dituding Intervensi Agama Farel Prayoga, Tegas Gus Miftah: Apapun Agamamu, Tolong yang Taat!
Gus Miftah (Foto: Instagram/@gusmiftah) 

ERA.id - Pendakwah Miftah Maulana Habiburrahmah alias Gus Miftah menjadi perbincangan karena dituding mengintervensi agama penyanyi cilik Farel Prayoga.

Dalam video yang beredar, Gus Miftah menanyakan kelancaran Farel Prayoga dalam mengaji.

Kemudian, Farel mengaku belum pernah mengaji. Hal ini membuat Gus Miftah kebingungan karena diusianya harusnya sudah bisa mengaji. Lalu, Gus Miftah menasihati Farel supaya mengaji dan tetap beribadah walau sudah terkenal.

Hingga akhirnya, Gus Miftah dituding mengintervensi agama yang dianut Farel. Mengetahui hal itu, sang pendakwah akhirnya buka suara. Ia membenarkan dirinya dan Farel menjadi pengisi acara Maulid Nabi Muhammad yang digelar di Banyuwangi, Jawa Timur.

"Memang benar saya kemarin ada pengajian di Banyuwangi dengan bintang tamu Farel Prayoga. Atas dugaan saya intervensi agama Farel, Anda salah," ujar Gus Miftah, dikutip dari unggahan video di Instagram Gus Miftah @gusmiftah.

Gus Miftah (Foto: Instagram/@gusmiftah)
Gus Miftah (Foto: Instagram/@gusmiftah) 

Gus Miftah menjelaskan bahwa dirinya tidak mengetahui agama yang dianut Farel. Maka dari itu, ia kaget ketika tahu Farel bukan menganut agama Islam. Hingga akhirnya, pria berusia 41 tahun ini meminta maaf kepada Farel.

"Jadi karena acaranya pengajian, saya bertanya kepada Farel 'Farel kamu bisa ngaji apa enggak?'. Setelah Farel nyanyi ternyata ada informasi dari panitia bahwa Farel non-islam," jelasnya.

"Nah, saya kaget karena saya tau dia non-islam dan saya bertanya bisa ngaji atau tidak, saya akhirnya minta maaf 'Oh, sorry kamu bukan Islam'," tambahnya.

Dalam pertemuan itu, Gus Miftah juga berpesan kepada Farel agar taat menjalankan ibadah dan banyak bersyukur kepada sang pencipta karena sudah terkenal sampai sekarang ini. Ia menegaskan tak intervensi agama yang dianut Farel.

"Dan saya sampaikan kepada Farel, Farel apapun agamamu, tolong yang taat, taatlah terhadap agamamu. Jadi hamba yang taat, kamu sudah terkenal, kamu harus banyak berterimakasih dan bersyukur kepada Tuhan" kata Gus Miftah.

"Jadi kejadiannya seperti itu, bukan saya intervensi agamanya Farel," tutupnya.

Rekomendasi