Ki Joko Bodo Rajin Salat Jelang Meninggal Dunia, Anak Akui Sempat Miliki Firasat Buruk Lewat Mimpi

| 22 Nov 2022 15:50
Ki Joko Bodo Rajin Salat Jelang Meninggal Dunia, Anak Akui Sempat Miliki Firasat Buruk Lewat Mimpi
Ki Joko Bodo (Foto: YouTube/Indosiar)

ERA.id - Ki Joko Bodo menghembuskan nafas terakhirnya di usia 59 tahun pada Selasa (22/11/2022) pagi hari. Jenazah Ki Joko Bodo disemayamkan di kediamannya di kawasan Lubang Buaya, Jakarta Timur. 

Pria bernama asli Agus Yulianto meninggal dunia karena kondisi kesehatannya drop selama satu bulan ini. Riwayat tekanan darah tingginya ini membuat Ki Joko Bodo berujung meninggal dunia. 

Semasa hidupnya, Ki Joko Bodo meninggalkan kehidupan mistisnya dan memutuskan hijrah. Setelah bertaubat, ia memutuskan untuk fokus ibadah dan rajin menjalankan salat. 

Sebelum meninggal dunia, Ki Joko Bodo juga tak melupakan kewajibannya untuk salat. Ki Joko Bodo juga sempat salat, walau sambil duduk. Sebab, kondisi kesehatan Ki Joko makin drop dan tak kuat untuk berdiri.

"Kebetulan ayah memang rajin salat akhir-akhir ini. Memang dalam habis umrah itu kan emang rajin salat," ujar Revo, dikutip dari kanal YouTube Intens Investigasi.

Revo (Foto: YouTube/Intens Investigasi)
Revo (Foto: YouTube/Intens Investigasi)

"(Sebelum meninggal sempat salat) iya. Cuma bukan yang bisa nggak berdiri gitu, tapi di kursi," lanjutnya.

Lebih lanjut, Revo mengaku bahwa Ki Joko Bodo tidak banyak berbicara. Ia mempraktikan kehidupannya dengan kerja keras, supaya bisa dijadikan contoh untuk anak-anaknya.

"Sebenarnya ayah jarang ngomong juga ya. Cuma lebih banyak (melakukan) kerja keras, nggak menyerah," tutur Revo.

Sebelum ayahnya meninggal dunia, anak Ki Joko Bodo sempat memiliki firasat buruk lewat mimpi. Sang anak bermimpi ayahnya bakal meninggal dunia.

"Firasat sih aku pribadi nggak ada ya, karena aku selalu berpikir positif. Cuma semalam adikku mimpi bahwa katanya 'ayah udah nggak ada', baru semalam," kata Revo. 

Revo mengatakan sebetulnya Ki Joko Bodo tidak ingin menjalani profesi sebagai paranormal. Hingga akhirnya, Ki Joko Bodo bertaubat dan langsung melakukan umrah. Setelah hijrah, Ki Joko Bodo lebih mendekatkan diri dengan keluarganya.

"Yang aku tahu sih ayah dulunya sebenarnya nggak pengen jadi paranormal. Cuma karena memang tidak terima kerja, akhirnya profesi ini dan akhirnya ayah pergi umrah dan mulai lagi salat segala macam," papar Revo.

"Kalau hijrah sih lebih dekat dengan keluarga. Memang dari dulu sudah kambuh-kambuhan (darah tingginya), ntah kenapa sebulan ini jadi ngedrop." lanjutnya.

Rekomendasi