ERA.id - Terinspirasi dari orang-orang di sekitar memang hal yang wajar. Mungkin karena gaya atau ide yang dimiliki orang lain, berhasil membuatmu terkesima serta ingin menirunya.
Mulai dari pakaian yang sedang tren hingga gaya komunikasi, beberapa peniru hanya ingin mencuri gaya atau ide untuk meningkatkan skill atau penampilannya.
Ada yang meniru karena mereka menganggumi orang tersebut. Tetapi, ada juga melakukan ini karena sangat iri dan tak mau kalah saing. Bahkan, mereka sangat berlebihan untuk mencuri ide dan gaya orang lain.
Dilansir dari Pink Villa, berikut 4 zodiak yang selalu meniru ide dan mencuri gaya orang lain.
1. Cancer
Cancer mudah alami kebingungan dengan ide dan gaya. Maka dari itu, mereka akan mencuri ide dan gaya orang lain. Bukan karena cemburu, tetapi mereka memang tidak bisa melakukannya.
Tanpa disadari, hal ini justru bisa membuatnya malu. Ketika mencoba meniru seseorang, mereka mulai secara bertahap dan menjadikan orang lain sumber inspirasi terlebih dahulu.
2. Sagitarius
Sagitarius adalah zodiak yang sangat mudah beradaptasi. Mereka mulai merangkul persepsi dan kebiasaan orang lain dalam hidupnya begitu menyukai sesuatu.
Mereka dengan mudah berbaur dengan kebiasaan baru. Sagitarius sangat aktif dan sadar ke mana akan melangkah. Pencerminan kesadarannya cenderung menyanjung dan menghangatkan orang yang ditiru.
3. Libra
Libra takut akan ketidaksempurnaan dan takut menjadi berbeda dari orang-orang di sekitarnya. Oleh karena itu, Libra selalu berburu untuk menemukan orang-orang yang sempurna.
Mereka mulai meniru kebiasaan dan budaya. Orang dengan zodiak ini berusaha agar tidak gagal atau terlihat bodoh di depan orang lain. Itulah sebabnya mereka sangat baik dalam menyesuaikan kepribadian orang lain.
4. Pisces
Pisces adalah zodiak pemimpi dan imajinatif yang mudah dipengaruhi oleh orang lain. Orang dengan zodiak ini tidak mau mengamankan kepribadiannya sendiri.
Sebab, mereka mudah terpengaruh oleh kesukaan orang lain. Pisces akan meniru bahkan hal terkecil dari barang-barang dimilikinya. Sehingga, mereka dapat menyesuaikan gaya hidup orang lain, seolah-olah itu gaya hidupnya sejak lama.