Deklarasi Dukung ke Anies Baswedan di Debat Capres, Fadil Jaidi Bikin Netizen Kaget

| 06 Feb 2024 11:58
Deklarasi Dukung ke Anies Baswedan di Debat Capres, Fadil Jaidi Bikin Netizen Kaget
Fadil Jaidi dan keluarga Anies Baswedan (Foto: Instagram/@fadiljaidi)

ERA.id - Influencer Fadil Jaidi mendeklarasi dukungan penuh ke calon presiden (capres) nomor urut 01, Anies Baswedan di debat capres terakhir pada Minggu (4/2/2024). Keputusan Fadil Jaidi mendukung mantan Gubernur DKI Jakarta ini berhasil membuat netizen kaget.

Kebanyakan artis, selebgram dan influencer menjadi bagian tim sukses dari pasangan nomor urut 02, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. Tentunya kemunculan Fadil Jaidi untuk mendukung Anies Baswedan menjadi sorotan publik.

Melalui Instagram pribadinya, anak kandung Pak Muh ini memamerkan kebersamaan dengan keluarga Anies Baswedan. Selain Anies, pria berusia 29 tahun ini memperlihatkan momen bersama istri Anies, Fery Farhati, tiga anaknya, dan menantunya Ali Saleh Alhuraiby.

Mereka terlihat sangat kompak ketika memamerkan senyuman dihadapan kamera. Di bagian keterangan-nya, Fadil Jaidi menuliskan kata-kata kocak mengenai ayahnya yang sering dijahilinya.

"Di keluarga ini aku ga dikepret guys," tulisnya, dikutip dari akun Instagram @fadiljaidi.

 

 

 

 

 

Lihat postingan ini di Instagram

Unggahan itu dibanjiri respon netizen. Mereka langsung kaget mengetahui keputusan Fadil Jaidi mendukung Anies Baswedan hingga datang di debat capres terakhir. Tak sedikit netizen memuji Fadil yang tidak ikut-ikutan dengan artis maupun influencer lainnya yang mendukung Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming.

"Alhamdulillah Fadil ga terpengaruh temen-temennya/ lingkungannya yg kbanyakan milih paslon sebelah.. Respect buat Fadil dan keluarga PakMuh yg tetap menggunakan akal sehatnya.. Makin sayang sama kelg Pak Muh," komentar akun @_jude.***_

"Fadil..Makasih yaaa udah mau speak up dan tampil untuk Abah..dari awal gw yakin lo pasti udah dukung Abah..tapi lo berani keluar dan bersikap tegas sementara circle lo yg skrg ada dikubu seberang semua..Lo Kereeenn...sikap lo ini pasti gak luput dari didikan Pak Muh dan Bu Ida.. Makasih yaaa Diill..Makasiiih..Pasukan Ghoib pasti bangga..Salam Perubahan.. Aamiin for AMIN..," tulis akun @intansab****

"Fadil... Kami dari Saudi Arabia ikut bangga atas pilihan nya... Murni bukan karena ketenaran atau uang... Good job," kata akun @jeddah****

"KEREN BGT BANG!!! disaat orang sekitar banyak yg dukung paslon lain & lo akhirnya muncul dengan BOOM dukung paslon ini. SALAM PERUBAHAN BANG!!! BIG APPRECIATE!!." ungkap akun @cio****

Tak hanya Fadil Jaidi, ada pun beberapa selebriti, influencer maupun selebgram yang mendukung Anies Baswedan dan Cak Imin. Diantaranya adalah Clara Shinta, Nafa Urbach, Abdur Arsyad, Choky Sitohang, Ramzi, Roma Irama, Didi Riyadi, Krisna Mukti, Narji, Arzeti Bilbina, hingga David Nurbianto.

Rekomendasi