Profil Alfiansyah Komeng, Komedian yang Melaju sebagai Caleg DPD RI Jawa Barat

| 15 Feb 2024 21:23
Profil Alfiansyah Komeng, Komedian yang Melaju sebagai Caleg DPD RI Jawa Barat
Pelawak Alfiansyah alias Komeng usai mendaftarkan diri jadi calon anggota DPD RI dapil Jabar di kantor KPU Jabar, Bandung, Sabtu 13 Mei 2023. (Antara-Novrian A)

ERA.id - Nama komedian yang sudah sejak lama populer, Alfiansyah Bustami Komeng atau akrab disapa Komeng ramai di media sosial. Komedian berusia 53 tahun ini melaju sebagai calon anggota legislatif (caleg) Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI. Adapun profil Alfiansyah Komeng akan dibahas di sini.

Komeng menjadi perhatian publik karena menggunakan foto nyeleneh pada surat suara Pemilu 2024. Pembawa acara "Spontan" ini menggunakan foto tersebut dalam Daftar Calon Tetap Dewan Perwakilan Daerah (DPD) untuk Daerah Pemilihan (Dapil) Provinsi Jawa Barat.

Dilansir dari Antara, menurut Komeng foto tersebut dipilih karena pihak KPU menyarankan foto yang menggunakan pakaian ciri khas masing-masing dan tampil berbeda. Sebelumnya Komeng sudah diizinkan oleh KPU terkait foto tersebut.

Masyarakat yang mengetahuinya banyak yang merasa terhibur dengan foto pilihan Komeng, bahkan hal tersebut menjadikan orang-orang terfokus pada foto Komeng di surat suara dan memilihnya.

Komeng sendiri mengaku serius untuk mencalonkan diri sebagai Caleg Dewan Perwakilan Daerah (DPD). Salah satu misi yang ingin diwujudkan adalah mewujudkan aspirasi seniman Tanah Air.

Profil Alfiansyah Komeng

Alfiansyah Bustami Komeng atau dikenal dengan nama populer Komeng merupakan komedian ternama Indonesia kelahiran 25 Agustus 1970 di Jakarta.

Komeng dikenal dengan komedian bersuara khas. Komeng adalah anggota dari grup lawak bernama Diamor. Kariernya dimulai bersama grup tersebut melalui serial televisi Kompor Diamor pada tahun 1993 hingga 1996.

Komeng menikah dengan Aprillia Indra Dewi pada 24 September 1999. Mereka dikaruniai tiga anak kembar bernama Bagus Athallah Aldi, Ganteng Maritza Aldi, dan Cantika Alhayu Aldi.

Sebelum menjadi komedian, Komeng pernah menempuh pendidikan di Akademi Bisnis Indonesia, tetapi ia tidak menyelesaikan kuliahnya. Selama berkuliah, ia pernah menjadi anggota Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) pada 1990. Namun, karena kesibukannya di dunia hiburan, Komeng pernah berpindah-pindah kampus sebanyak tiga kali.

Komeng berhasil meraih gelar Sarjana Ekonomi dari Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Tribuana Bekasi dengan judul skripsi "Pengaruh Disiplin dan Pemberdayaan terhadap Profesionalisme Anggota Persatuan Seniman Komedi Indonesia Jawa Barat pada April 2018.

Komeng juga beberapa kali terlihat pada program komedi Kompor Diamor (1991), Opera Diamor (1991-1995), Akal-akalan (1996), Otak-otak Kuda (1996), Malioboro (1996), Putri Duyung (2001-2002), Lola & Liliput (2002 &2003), Spontan (1995-2004), Gokil (sekarang), dan lainnya.

Dari acara Spontan yang dibawakannya, Komeng semakin dikenal masyarakat karena jargonnya 'Spontan... Uhuuyy'. Komeng juga pernah menjadi penyiar radio di SK Jakarta sejak 1993 hingga 1996 dan Bens Radio Jakarta pada 1996.

Komeng dan Valentino Rossi (tangkapan layar iklan Yamaha)

Pernah Jadi Bintang Iklan dengan Valentino Rossi

Pada 2009, Komeng pernah menjadi bintang iklan produk sepeda motor bersama pembalap dunia Valentino Rossi. Meski karier Komeng di dunia hiburan masih sangat baik, ia memberanikan diri untuk terjun ke dunia politik.

Lalu pada 2023, Komeng memutuskan untuk mencalonkan diri sebagai anggota DPD untuk dapil Jawa Barat di Pemilu 2024 ini.

Jika nanti terpilih, semoga Komeng dapat menjalankan masa tugasnya dengan amanah dalam memajukan dunia seni Indonesia.

Ikuti artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Kalo kamu mau tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya! Bikin Paham, Bikin Nyaman…

Rekomendasi