Berpidato di Wisuda Universitas Harvard, Ini Dia Nadhira Nuraini Wanita Inspiratif Indonesia

| 30 Sep 2020 18:30
Berpidato di Wisuda Universitas Harvard, Ini Dia Nadhira Nuraini Wanita Inspiratif Indonesia
Nadhira Nuraini Afifa (Foto: Instagram/@nadhiraafifa)

ERA.id - Nadhira Nuraini Afifa belakangan ini jadi perbincangan hangat publik karena berhasil menyelesaikan pendidikan di Universitas Harvard pada 28 Mei 2020. Nadhira meraih gelar master di bidang kesehatan publik dari Department of Global Health and Population, Harvard University. 

Sebalumnya, Nadhira telah menyelesaikan studi sarjana kedokterannya di Universitas Indonesia. Hingga akhirnya, ia meneruskan kuliah S-2 dan mendapatkan beasiswa dari dari Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP).

Nadhira Nuraini Afifa (Foto: Instagram/@nadhiraafifa)

Universitas Harvard yang terletak di Cambridge, Massachusetts, Amerika Serikat adalah salah satu universitas terbaik dan bergengsi di dunia. Sosoknya menjadi dikenal banyak orang karena menjadi satu-satunya mahasiswi Indonesia yang berpidato di acara wisuda online 2020 Universitas Harvard.

Pada pidato wisuda yang dijalankan secara online. Nadhira mengangkat isu indahnya toleransi di kampusnya tersebut. Dalam studinya, Nadhira fokus mengangkat topik nutrisi. Ia terlibat dalam beberapa proyek yang berkaitan dengan anak-anak yang kekurangan gizi, terutama dinegara-negara penghasilan rendah.

Pidato Nadhira menjadi viral di media sosial dan dianggap prestasi yang membanggakan. Tak heran jika namanya sering disebut-sebut hingga dijadikan panutan para wanita di Indonesia, dan memberikan banyak inspirasi. 

Menjadi sosok inspirasi bagi para wanita Indonesia, Nadhira mengatakan jika perempuan harus melahirkan sebuah karya membanggakan dan beritahu wawasan luas kepada orang lain dengan melahirkan inovasi.

Nadhira Nuraini Afifa (Foto: Instagram/@nadhiraafifa)

"Perempuan menghasilkan sebuah karya dan cari cara untuk unjuk diri ketika kita dapat skill dan wawasan. Nanti, beritahu orang lain dan selalu lakukan inovasi dan kolaborasi," ungkap Nadhira lewat konferensi pers Wardah Beauty Fest via Zoom pada Rabu (30/9/2020).

Menurutnya, perempuan cantik bukan soal fisik. Melainkan kepribadian yang positif memancarkan inner beauty bagi seorang wanita. 

"Aku lihat perempuan hal-hal signifikan, kayak cantik banget atau menarik banget. Perempuan harus memberikan manfaat dan selalu membantu orang lain. Jadi berikan semangat, tujuannya bukan buat mengalahkan. Tetapi memberikan positif buat orang," ungkap Nadhira. 

Rekomendasi