ERA.id - Seorang wanita yang juga pengantin baru mendadak viral di TikTok usai membagikan sebuah video. Wanita itu mengungkap pengalaman malam pertamanya dengan suami saat tinggal di rumah mertuanya.
Video TikTok tersebut dibagikan oleh akun @elizasifaa pada Rabu (15/9/2021). Dalam video itu, dia seolah memperagakan apa yang dialaminya ketika melewati malam pertama di rumah mertua.
"Hari pertama jadi manti di keluarga suami. Baru keluar kamar langsung pada ngeliatin," tulisnya dalam video.
Wanita di dalam video itu terlihat baru saja keluar kamar sambil berjalan perlahan lantaran kesakitan. Ibu mertua yang melihat hal itu langsung memperhatikannya dengan wajah yang aneh sambil melihat dari atas hingga ke bawah.
Bukan hanya itu saja, pembantu rumah tangga di rumah mertuanya itu bahkan menghentikan pekerjaannya dan memilih untuk memperhatikan dirinya.
"Semua mata tertuju ke kita dengan pandangan yang awkward," ucapnya dengan emoji menangis.
Tatapan aneh itu pun terus berlanjut dan terjadi di hampir seluruh keluarga suaminya. Bahkan ayah mertuanya pun ikut memperhatikan dirinya sambil membenarkan sarung yang dikenakan.
Tatapan penuh kecurigaan dan aneh itu juga ditimpali dengan reaksi anggota keluarga lainnya dengan memberikan tepuk tangan.
Kejadian itu pun membuat wanita itu menyadari bahwa banyak pengantin baru yang memilih untuk pergi berlibur setelah menikah, daripada harus tinggal bersama orangtua.
"Sekarang jadi tahu alasan orang-orang milih staycation di hotel," tegasnya.
Video yang dibagikan akun tersebut pun langsung viral dan menuai respon beragam dari netizen. Bahkan sejak video itu diunggah sudah disukai oleh lebih dari 900 ribu pengguna TikTok.
Netizen yang melihat video tersebut pun ramai-ramai mengeluarkan pendapatnya. Tidak sedikit netizen yang berdoa agar memiliki rumah sendiri ketika sudah menikah nanti.
"Ok gw nikah udh harus punya rumah sendiri. gamau sama mertua. titik," komentar netizen.
"Nah makanya gw pengen nabung dulu buat bikin rumah sebelum nikah," timpal yang lainnya.
"Makanya kalau mau menikah tu setahun/beberapa bulan sebelumnya sering2in main ke rmh cwknya. Biar nnti pas udh jdi mantu ga canggung," tulis netizen.
"Yawlaa semoga besok gua g di bawa ke rmh suami gua," kata netizen.
Namun, sepertinya, pengalaman yang dibagikan tersebut hanyalan sebuah konten belaka. akun TikTok @elizasifaa diketahui sering membuat konten serupa yakni tentang pasangan suami istri yang tinggal di rumah mertua.