Pastikan Lesti Kejora Hamil Pasca Nikah Siri dengan Rizky Billar, Ustaz Subki: Nggak Semua Kejujuran Itu Berdosa

| 22 Sep 2021 17:00
Pastikan Lesti Kejora Hamil Pasca Nikah Siri dengan Rizky Billar, Ustaz Subki: Nggak Semua Kejujuran Itu Berdosa
Rizky Billar, Lesti Kejora dan Ustaz Subki (Foto: Instagram/@subkialbughury_)

ERA.id - Kabar mengejutkan datang dari pasangan selebriti fenomenal, Rizky Billar dan Lesti Kejora. Akhirnya, aktor berusia 26 tahun ini akui jika Lesti Kejora sudah hamil. Bahkan, ia mengaku sudah menikah siri dengan mantan kekasih Rizki DA pada awal tahun 2021.

Keputusan ini dilakukan secara matang-matang dan telah meminta izin kepada orangtua Lesti Kejora. Rizky Billar juga mengajak pelantun "Kejora" untuk menikah siri untuk menjaga marwanya.

Sebagai saksi pernikahan siri Lesti Kejora dan Rizky Billar, Ustaz Subki membeberkan alasannya. Keduanya menikah memang sudah mengenal lebih dalam dan saling cocok satu sama lain.

Ustaz Subki (Foto: YouTube/Star Story)
Ustaz Subki (Foto: YouTube/Star Story)

"Tadi alasan sudah saya sampaikan, mereka kenal 2 bulan pertama masih biasa saja. Begitu waktu bawa acara religi, mereka begitu dekat. Ayahnya juga tadi bilang wah mereka sudah (cocok) nih," kata Ustaz Subki, dikutip dari kanal YouTube Star Story.

Meski begitu, ia enggan untuk membongkar seluruh rahasia Lesti Kejora dan Rizky Billar terkait pernikahan siri. Yang jelas pasangan yang dijuluki LesLar ini tengah berbahagia karena pedangdut berusia 22  tahun ini tengah berbadan dua. Ia yakin Lesti hamil pasca menikah siri dari Rizky Billar.

"Saya sebagai orang yang dekat, saya nggak mau kalau sudah dekat ya menikah. Ya itu sudah hamil," ungkapnya.

"Kalau itu saya juga nggak tahu, dia nggak info. Saya juga nggak nanya sudah berapa gitu (usia kehamilan). Ya, itu nanti dia jelasin. Itu nanti ada foto-foto dikeluarin," lanjutnya.

Rizky Billar, Lesti Kejora dan Ustaz Subki (Foto: Instagram/@subkialbughury_)
Rizky Billar, Lesti Kejora dan Ustaz Subki (Foto: Instagram/@subkialbughury_)

Ustaz Subki mengaju dirinya juga pernah menikah siri. Lalu, ia menikah lagi secara sah dimata negara.

"Kalau kita biasanya, secara negara nggak ada nikah siri dan harus tercatat. Cuma ada beberapa alasan kalau saya dulu waktu anak saya yang pertama Abdul Jabbar juga gitu," paparnya.

"Ini sebenarnya dalam islam ada ijab cuma dua, tapi saya dua kali. Dari kuanya tidak terima segel tanda tangan bersama. Ya sudah silahkan saja. Nggak semua keterusterangan atau kejujuran itu berdosa." lanjutnya.

Rekomendasi