Melihat Kembali Kisah Ahok Dalam Layar Lebar
Melihat Kembali Kisah Ahok Dalam Layar Lebar

Melihat Kembali Kisah Ahok Dalam Layar Lebar

By Aditya Fajar | 27 Oct 2018 16:05
Jakarta, era.id - The United Team of Art akhirnya merilis trailer film yang menceritakan sepenggal kisah Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Memulai kariernya sebagai Bupati Belitung hingga akhirnya menjadi Gubernur DKI Jakarta.

Film berjudul "A Man Called Ahok" ini sebenarnya terjemahan secara visual dari buku berjudul sama karya Rudi Valinka atau yang biasa disapa kurawa di Twitter. Mantan VJ MTV, Daniel Mananta didapuk untuk berperan sebagai Ahok.

Rumah produksi The United Team of Art berencana untuk menayangkan film ini akhir tahun. Film berdurasi 90 menit ini dibintangi oleh Chew Kin Wah, Sita Nursanti, Donny Damara, Denny Sumargo, Eriska Rein, Ferry Salim dan Eric Febrian. Film ini pun siap menghiasi layar bioskop dalam waktu dekat.

 

Rekomendasi
Tutup