Guardiola Meratapi Kekalahan City Karena VAR

| 18 Apr 2019 09:06
Guardiola Meratapi Kekalahan City Karena VAR
Manchester City Vs Tottenham Hotspur (Foto: Twitter @ChampionsLague)
Manchester, era.id - Pep Guardiola meratapi kegagalan Manchester City di Liga Champions setelah secara mengejutkan kalah dari Tottenham Hotspur di leg kedua babak perempat final, Kamis (18/4/2019) dini hari.

City memang meraih kemenangan 4-3 di kandang pada leg kedua tapi secara agregat mereka kalah gol tandang karena Spurs menang 1-0 pada leg pertama.

Gol Fernando Llorente pada menit 73 terbukti sangat menentukan, meski tendangannya harus dikonfirmasi oleh VAR lebih dulu lantaran bola terlihat mengenai lengan sang striker.

Ada juga drama lain menjelang laga usai ketika Raheem Sterling nampak bakal mengemas hat-trick dan meloloskan City melalui tambahan waktu. Tapi, upayanya digagalkan oleh VAR karena offside.

Guardiola merasa cara keputusan yang diambil melalui bantuan VAR atas gol Sterling sangat menyakitkan bagi City.

"(Gol Sterling) ini offside. Itu kejam, pada momen ini ketika gol itu tidak sah," kata Guardiola seusai laga. Dinukil BT Sport.

"Tetapi ketika Anda sedang merayakan gol itu selama 30 detik atau satu menit di saat pertandingan hanya tersisa satu atau dua menit dan kami sangat dekat untuk lolos ke semi-final dan setelah itu diputukan gol kami tidak sah, itu kejam, tetapi itulah yang terjadi," pungkasnya.

 

Supaya kamu tahu. Tiga gol City lainnya dicetak Raheem Sterling (2), Bernardo Silva, dan Sergio Aguero. Sedangkan Spurs mencetak gol melalui Heung-Min Son (2).

Kedua tim akan kembali bertemu di Liga Premier akhir pekan ini, sementara Spurs akan menghadapi Ajax di semifinal Liga Champions.

 

Rekomendasi