Kicauan Atta Halilintar dan 'Penolakan' Warga Twitter

| 31 Jul 2019 17:45
Kicauan Atta Halilintar dan 'Penolakan' Warga Twitter
Atta Halilintar (Instagram)
Jakarta, era.id - Jagat Twiiter diramaikan tagar #atta yang memuncaki trending topic. Tagar itu mengacu pada seorang YouTuber kondang yang coba kembali menjajal keriuhan di platform berlogo burung biru itu. Namanya, Atta Halilintar.

Atta sebenarnya bukanlah pengguna baru di Twitter. Cuma kesibukannya di dunia YouTube yang bikin Atta jadi raja di Asia dengan jumlah pengikut tembus 18 juta, bikin dia vakum hampir dua tahun di Twitter. Postingan terakhir Atta diunggah 16 Agustus 2017 silam. 

Dan tiba-tiba saja....

"Assalamulaikum warga twitter yang katanya lucu.... apa si yang bikin twitter lucu?" sapa Atta Halilintar di @AttaHalilintar, Selasa (30/7) kemarin.

Jagat Twitter bergetar dengan kehadiran Atta. Tagar #atta yang jadi trending topic adalah bukti cuitan 'alakadarnya' Atta sudah bikin perbincangan linimasa.

Entah serius atau bercanda --cuma warganet yang tahu-- kehadiran Atta di Twitter menuai sinis. Sejumlah pengguna Twitter justru memblokir akun Atta Halilintar dan memintanya untuk logout dari Twitter.

Banyak dari mereka yang juga membeberkan alasan kocak mengapa memutuskan memblokir Atta diiringi dengan capture-an bahwa mereka telah memblokirnya.

Ketika banyak warganet yang meminta Atta Halilintar tak main Twitter, respon berbeda ditunjukkan Kaesang Pangarep. Anak Presiden Joko Widodo itu malah bersukacita menyambut kedatangan Atta Halilintar. Ia juga meminta Atta tak mempedulikan komentar haters.

 

Channel YouTube putra sulung Gen Halilintar itu sudah mencapai 18 juta subscribers. Selama dua tahun belakangan, ia konsisten mengupload video baru sehari atau bahkan dua kali dalam sehari. Atta pun sukses menjadi raja YouTube di Asia.

Rekomendasi