40 Years of Rocky berkisah tentang situasi dan kondisi di balik layar pembuatan film Rocky yang tayang pada 1977. Sylvester Stallone yang juga berperan sebagai Rocky ini menceritakan kembali kisah dibalik pembuatan film underdog itu yang disutradari oleh Derek Wayne Johnson.
“Film dokumenter ini adalah bongkahan emas bagi penggemar dan penonton Rocky. Ini adalah bagian yang menarik dari sejarah film yang diriwayatkan oleh Rocky sendiri, Sylvester Stallone, dan akan memberi penonton pengalaman intim, dan kadang-kadang, emosional,” kata Johnson, sutradara sekaligus produser 40 Years of Rocky, dikutip Variety, Selasa (2/6/2020).
Lebih lanjut, Johnson mengaku bangga bisa menggarap film dokumenter Rocky yang hit di tahun 1977 itu. Apalagi film itu disutradarai oleh John G. Advilsen, sutradara asli yang mengembangkan cerita di film Rocky 1977.
Selain Johnson, dokumenter ini juga diproduseri oleh Chris May, yang juga mewakili Cinema 83 Entertainment dan Cinema 83 Filumms Film. Menurut May, pembuatan film dokumenter ini dia gambarkan sebagai perjalanan yang luar biasa dan pengalaman berharganya.
Nantinya, bakal banyak adegan latihan, bertarung, dan lainnya dari sudut pandang Johnson yang dikemas apik lewat film dokumenter itu. Penggemar akan dibawa nostalgia dengan sudut pandang lain yang belum pernah mereka saksikan sebelumnya.
Menurut David Polemeni, produser eksekutif film dokumenter Rocky, film ini akan ditayangkan lewat Visionary Private Equity Group. Untuk versi Amerika Utara, film dokumenter ini bisa ditonton lewat iTunes atau AppleTV, Video On Demand, dan juga Google Play.
Sementara versi internasionalnya bakal tayang dengan judul BECOMING ROCKY: THE BIRTH OF A CLASSIC, yang akan tersedia di iTunes, AppleTV dan Amazon.