Peluang Juara MU Tinggal di Piala FA
Peluang Juara MU Tinggal di Piala FA

Peluang Juara MU Tinggal di Piala FA

By Riki Noviana | 14 Mar 2018 10:04
Manchester, era.id - Pelatih Jose Mourinho menegaskan, kegagalan Manchester United melaju ke babak perempat final Liga Champions bukanlah sesuatu yang baru bagi 'Setan Merah'. Mou pernah menyingkirkan MU dua kali sebelum melatih di Old Trafford.

Sepanjang karier manajerialnya, Mourinho sukses mencapai babak perempat final Liga Champions delapan kali. Dua di antaranya didapatkan setelah membawa Porto dan Real Madrid mendepak MU di Old Trafford.

Tapi dalam pertandingan semalam, Selasa (13/3/2018) ia harus menerima kenyataan 'Setan Merah' kalah agregat 1-2 dari Sevilla melalui dua gol Wissam Ben Yedder pada menit ke-74 dan 78.

"Saya duduk di kursi ini dua kali di Liga Champions dan mendepak MU di Old Trafford - saat melatih Porto dan Real Madrid - jadi saya rasa ini bukan hal baru buat klub," kata Mourinho kepada reporter seusai pertandangan seperti dilansir dari Soccerway.

"Saya tidak ingin banyak alasan atas kekalahan ini, kami tidak punya waktu untuk itu," lanjutnya.

Foto: Twitter @brfootball

Dengan hasil ini, peluang gelar MU hanya tersisa di Piala FA. Pasalnya, di Liga Premier, Setan Merah juga tertinggal 16 poin dari pemimpin klasemen Manchester City dengan sisa delapan pertandingan.

"Kami akan menghadapi Brighton (di Piala FA) pada Sabtu besok, kami tidak punya waktu bersedih selama 24 jam. Ini adalah sepak bola. Ini bukan kiamat," Mou coba menghibur diri dan anak asuhnya.

"Saya tidak merasa penampilan MU buruk. Kami mengawali pertandingan sangat bagus, dan setelah 10 atau 15 menit tanpa gol, Sevilla tim yang bagus dan memiliki pemain yang bisa menyembunyikan bola.

Dalam pertandingan tersebut, Sevilla dulu dua gol lebih dulu sebelum Romelu Lukaku memperkecil kekalahan menjadi 1-2 pada menit ke-84.

 

Rekomendasi
Tutup