Menurut gitaris band God Bless, ajang pencarian bakat bukanlah hal yang jelek. Tapi, jika seseorang melaju dan bahkan bisa menjadi juara, belum tentu sukses di dunia rekaman. Itu baru langkah awal, karena masih banyak hal yang tidak bisa didapatkan dari ajang pencarian bakat. Di antaranya adalah karakter dan soul.
Ukuran sukses setiap musisi juga berbeda-beda. Jika bagi band-band baru menganggap difoto bareng penggemar dan dimintai tanda tangan sudah merasa sukses maka Ian memiliki pandangan lain.
Menurut pencipta lagu dangdut Zakia ini, jika pesan dalam sebuah lagu tersampaikan kepada para pendengar dan mengubah hidup mereka menjadi lebih baik lagi, itulah kesuksesan.
Mau tahu lebih lengkapnya? Simak bagian pertama wawancara tim era.id dengan Ian Antono berikut ini.