Juventus Makin Menjauh
Juventus Makin Menjauh

Juventus Makin Menjauh

By Riki Noviana | 01 Apr 2018 09:44
Turin, era.id  - Pelatih Juventus Massimiliano Allegri memuji kinerja gelandang Sami Khedira atas peran pentingnya di laga kontra AC Milan, Sabtu (31/3/2018). Dalam pertandingan pekan ke-30 Serie A yang berlangsung di Allianz Stadium, Juventus menang 3-1.

Juventus sudah unggul saat laga baru berjalan delapan menit melalui pemain nasional Argentina Paulo Dybala sebelum mantan bek Juve yang sekarang menjadi kapten AC Milan, Leonardo Bonucci menyamakan kedudukan 10 menit berselang.

Di babak kedua, Khedira mengirimkan umpan silang kepada pemain pengganti Juan Cuadrado untuk mengamankan kemenangan 'Si Nyonya Tua' pada menit ke-79. Pemain nasional Jerman bahkan memastikan kemenangan The Old Lady melalui gol yang dicetaknya di menit-menit akhir pertandingan.

"Khedira adalah pemain kelas dunia dan dia tahu bagaimana membaca momen krusial pertandingan," kata Allegri kepada Mediaset Premium mengomentari pemainnya, seperti dilansir dari Soccerway.

"Memiliki pemain yang bisa mengubah permainan di saat-saat seperti ini sangat lah penting. Dia sangat jenius," puji Allegri.

"Kemenangan atas Milan yang saat ini tengah dalam tren positif sejak dipegang (Gennaro) Gatusso amat penting. Anak-anak bermain bagus di laga sulit ini. Kemenangan ini merupakan sebuah tanda (kami layak juara)."

Foto: Twitter @juventusfcen

Di laga lainnya, Napoli tertahan  di kandang Sassuolo yang mengakibatkan selisih poin mereka dengan pemuncak klasemen Juventus menjauh menjadi empat poin. Sementara dari papan tengah, Fiorentina berhasil mencatatkan kemenangan ketiga beruntun pasca-kematian sang kapten Davide Astori. 

I Viola mengalahkan tuan rumah Crotone 2-0 melalui dua gol pemain muda potensial; Giovanni Simeone dan Federico Chiesa. Giovanni merupakan putra legenda Argentina Diego Simeone sedangkan Federico anak dari legenda Italia yang juga pernah berseragam I Viola Enrico Chiesa. 

 

Tags : liga italia
Rekomendasi
Tutup