Wisata Sambil Belajar Sejarah di Pulau Kelor
Wisata Sambil Belajar Sejarah di Pulau Kelor

Wisata Sambil Belajar Sejarah di Pulau Kelor

By Melisa Lolindu | 09 Jul 2018 16:30
Kepulauan Seribu, era.id - Laut yang indah, hamparan pasir putih, dan langit yang cerah. Waktu yang tepat untuk refreshing. Gimana kalau kita ke Kepulauan Seribu? Kepulauan yang masuk dalam Kabupaten Administrasi DKI Jakarta ini, memiliki spot wisata bersejarah yang cihuy, yaitu pulau Kelor. Meski tidak begitu luas, pulau Kelor memiliki pemandangan yang indah, plus spot foto yang instagramable baget. Terdapat sebuah benteng bernama Benteng Martello, yang didirikan oleh VOC pada abad ke 17 yang bertujuan untuk menghalau serangan musuh.

Pada tahun 1850, benteng yang bentuknya melingkar ini digunakan untuk menaruh meriam besar yang dapat diputar 360 derajat. Kabarnya, benteng ini adalah pertahanan pertama menahan serangan Inggris, Portugis, dan Spanyol. Wow! Selain spot foto yang menarik, sunset di pulau Kelor juga kece lho. Biaya tiket masuknya murah banget, hanya 5000 rupiah saja. Buat yang penasaran, play videonya ya!

 

Rekomendasi
Tutup