Mario Dandy Diduga Sosok Pengemudi BMW yang Kabur Usai isi Bensin di Jaksel, Ini Kata Polisi

| 17 Mar 2023 17:44
Mario Dandy Diduga  Sosok Pengemudi BMW yang Kabur Usai isi Bensin di  Jaksel, Ini Kata Polisi
Tangkapan layar mobil BMW kabur usai isi bensin

ERA.id - Video lama mobil mewah BMW yang kabur usai mengisi bensin pada 2021 lalu, kembali viral di media sosial.

Kejadian BMW kabur setelah isi bensin itu terjadi di sebuah SPBU kawasan Pesanggrahan, Jakarta Selatan (Jaksel), pada Jumat (30/7/2021) lalu. Kasus ini berakhir damai usai keluarga pengemudi mobil itu membayar Rp600 ribu.

Akun Twitter @logikapolitikid menyebut sopir mobil BMW adalah Mario Dandy Satriyo yang merupakan tersangka kasus penganiayaan terhadap putra petinggi GP Ansor, Cristalino David Ozora.

"Mo cerita dikit. Mario sebelum pake Rubicon pake BMW. Nah ini salah satu kenakalan si MDS aka Mario. Cuma kasus ini berakhir damai, di urus sama si J. Udah itu aja," demikian caption akun @logikapolitikid, dilihat Jumat (17/3/2023).

Kapolsek Pesanggrahan Kompol Tedjo Asmoro membenarkan adanya kejadian itu. Namun, Tedjo tidak bisa memastikan apakah pengemudi BMW itu benar Mario Dandy atau tidak.

Sebab, dia baru menjabat sebagai Kapolsek Pesanggrahan selama satu bulanan. Saat ditanya ke anggotanya, Tedjo menyebut kasus tersebut berakhir damai.

"Saya tanya, yang orang-orang lama, Kanitnya juga udah ganti, 'ini gimana ini kasus?'. (Dijawab anggota) 'dulu ada Ndan, orang pom bensin lapor ada yang isi bensin kabur', kan gitu lho (kejadian) malam-malam," kata Tedjo kepada wartawan, Jumat (17/3/2023).

"Oh ya sudah, udah akhirnya ada keluarganya datang. 'Oh Iya pak, anak saya, keluarga saya (belum bayar uang isi bensin)'. Dibayar ke pom bensinnya, langsung orang pom bensinnya 'oh sudah dibayar sama keluarganya'. Damai seperti itu. Lah kita kan nggak tahu itu si Mario atau David copperfield seperti itu," tambahnya.

Tedjo menerangkan sebuah kasus akan diketahui ketika polisi menerima laporan dan dibukukan dalam berita acara pemeriksaan (BAP). Dia pun menegaskan polisi tidak dapat memastikan sopir BMW itu adalah Mario atau tidak.

"Kecuali sampai di-BAP, baru ada datanya, dan itu Mario atau bukan kita nggak tahu," ujar Tedjo.

Rekomendasi