Pemotor yang Tabrak 3 Pesepeda di Jalan Jenderal Sudirman Jakarta Ternyata Anggota TNI AL

| 23 Jul 2023 17:45
Pemotor yang Tabrak 3 Pesepeda di Jalan Jenderal Sudirman Jakarta Ternyata Anggota TNI AL
Anggota TNI AL tabrak rombongan pesepeda di Jalan Jenderal Sudirman Jakarta. (Istimewa)

ERA.id - Seorang pengendara sepeda motor menyenggol rombongan sepeda hingga terjatuh di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, Sabtu (22/7) kemarin. Tiga pesepeda luka-luka akibat terjatuh.

Kuasa hukum korban, Dian Justian Ibrahim menjelaskan kejadian berawal ketika rombongan pesepeda sedang melaju dari arah Glora Bung Karno (GBK) menuju Bundaran Hotel Indonesia (HI). Tiba-tiba dari belakang, datang pengendara sepeda motor dan membunyikan klakson ke rombongan pesepeda itu.

"Tiba tiba dari belakang rombongan terdengar raungan suara motor dan klakson panjang serta teriakan agar pesepeda minggir. Selanjutnya pengendara motor dengan sengaja menyenggol pesepeda paling depan, yang mengakibatkan 3 orang pesepeda jatuh," kata Ibrahim kepada wartawan, Minggu (23/7/2023).

Namun, Ibrahim tak merinci korban berada di jalur sepeda atau tidak saat kejadian tersebut. Dia hanya menyebut pengendara ini memakai sepeda motor ini Kawasaki LX 150 H warna hitam kuning berpelat B 3700 PCY. Pengendara ini memakai jaket putih, celana jeans biru, dan helm berwarna biru.

"Setelah kejadian tersebut, pelaku langsung tancap gas meninggalkan 3 orang korban di TKP," ucapnya.

Dikonfirmasi, Dirbin Gakkum Puspom TNI, Kolonel Laut Khoirul Fuad menyebut pengendara itu berinisial RP (24). Namun, Fuad tak merinci jabatan RP di satuan dan hanya menyebut kasus ini ditangani POM Lantamal III.

"Sudah ditangani oleh POM Lantamal III/JKT info dari Kolonel Laut (PM) Junaidi selaku Danpom Lantama III/ JKT," ujar Fuad kepada wartawan.

Rekomendasi