Polisi Lakukan Gelar Perkara Tentukan Tersangka Kasus Pelecehan Miss Universe Hari Ini

| 04 Oct 2023 11:44
Polisi Lakukan Gelar Perkara Tentukan Tersangka Kasus Pelecehan Miss Universe Hari Ini
Ilustrasi (Antara)

ERA.id - Polisi akan melakukan gelar perkara untuk menetapkan tersangka dari kasus dugaan pelecehan terhadap sejumlah finalis Miss Universe Indonesia 2023 pada Rabu (4/10/2023) hari ini.

"Ya mempersiapkan untuk pelaksanaan gelar perkara soal kasus Miss Universe oleh penyidik," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko kepada wartawan, Rabu (4/10/2023).

Sebelumnya, kuasa hukum sejumlah korban dugaan pelecehan di ajang Miss Universe Indonesia, Mellisa Anggraini menyebut kliennya difoto dengan handphone saat proses body checking. Pengambilan gambar itu ketika korban sedang tak berbusana.

"Tidak ada fotografer di sana, diambilnya pakai handphone. Nah ini yang salah ya. Diambilnya pakai handphone oleh pelaksana COO Miss Universe Indonesia, dia yang menyuruh, dia yang memotret, dia yang memeriksa, ya," ujar Mellisa kepada wartawan di Polda Metro Jaya, Rabu (9/8).

Mellisa mengaku tak mengetahui alasan pengambilan gambar ini. Namun, pihak dari PT Capella Swastika Karya yang menjadi terlapor dalam kasus tersebut disebutnya sudah paham dengan perjanjian yang dibuatnya, yakni harus mengikuti norma dan hukum yang berlaku di Indonesia.

Pengacara ini menyebut kliennya yang menjadi korban tidak mengetahui bakal adanya proses body checking.

Polisi pun telah memeriksa terlapor dalam kasus ini. Poppy Capella yang merupakan National Director Miss Universe Indonesia telah dimintai keterangan pada Rabu (6/9) kemarin.

Pada Kamis (7/9/2023) hari ini penyidik akan memeriksa seseorang bernama Sarah. Belum diketahui peran atau keterlibatan Sarah dalam kasus ini.

Rekomendasi