Kecelakan Tunggal Hingga Mobil Ringsek, Dua Pemudik dari Jakarta Tewas di Tol Ngawi Jawa Timur

| 08 Apr 2024 20:40
Kecelakan Tunggal Hingga Mobil Ringsek, Dua Pemudik dari Jakarta Tewas di Tol Ngawi Jawa Timur
Kecelakaan tunggal di Tol Ngawi, pemudik dari Jakarta tewas. (Dok. Satlantas Polres Ngawi)

ERA.id - Kecelakaan tunggal terjadi di Jalan Tol Solo-Ngawi KM 572+700A, Desa Gemarang, Kedunggalar, Ngawi, Jawa Timur, Sabtu (6/4/2034).

Kanit Gakkum Satlantas Polres Ngawi Ipda Yudhi Yulianto mengatakan, kecelakaan tunggal yang terjadi pada Mobil Mazda Biante bernopol B 2866 RE yang mengangkut lima pemudik. Dua penumpanh tewas dalam tragedi itu.

Ipda Yudhi mengatakan mobil bewarna putih tersebut dikendarain oleh seorang perempuan bernama  Dyah Maya Haryani, dengan membawa empat penumpang berjalan dari arah barat ke timur, sekitar pukul 06.45 WIB.

“Menurut Keterangan saksi yang ada di TKP, Pengemudi Mazda Biante tidak mampu mengausai laju kendarannya,” kata Ipda Yudhi saat dikonfirmasi awak media, Senin (8/4/2024).

Berdarkan keterangan keluarg korban, kata Ipda Yudhi, lima orang ini berangkat dari Lenteng Agung, Jagakarsa, Jakarta Selatan dan melakukan perjalanan mudik dengan tujuan Nganjuk, Jawa Timur.

Namun sesampainya di Tol Solo-Ngawi KM 572+700A, pengemudi disebut kurang hati-hati hingga menabrak pembatas jalan.

“Katena kurang hati-hatinya sehingga oleng ke kanan selip sendiri menabrak median jalan dan terpental ke kiri menabrak guard rail pembatas jalan,” ujarnya.

Akibat kejadian tersebut, lanjutnya, mobil tersebut ringsek bagian depan hingga dua orang korban yakni satu pengemudi dan satu penumpang meninggal dunia. Lalu tiga penumpang lainnya luka-luka.

“Korban atas nama Ike Dewi Mayadian (42) meninggal di lokasi. Kemudian, pengemudi Mazda atas nama Dyah Maya Haryani, meninggal dunia pada Minggu (7/4) pukul 03.00 WIB dini hari di RS Widodo,” ucapnya.

Lebih lanjut Yudhi menyebut, penyebab kecelakaan itu diduga karena pengendara kurang hati-hati dalam berkendara dan mengendalikan mobilnya.

“Faktor yang memengaruhi sementara diduga kurang hati-hatinya pengendara,” pungkasnya. 

Rekomendasi