ERA.id - TikToker Galih Loss yang viral di media sosial karena membuat konten yang kontroversial. Galih diamankan oleh pihak kepolisian lantaran diduga menistakan agama.
Dikonfirmasi, Dirtipidsiber Bareskrim Polri, Brigjen Himawan Bayu Aji menyebut TikToker Galih telah ditangkap. Dia diamankan oleh pihak kepolisian pada Senin (22/4/2024).
"Sudah ditangkap Siber Mabes dan Siber Polda Metro Jaya tanggal 22 April, perkara ditangani Siber Polda Metro Jaya," kata Himawan kepada wartawan, Selasa (23/4/2024).
Sebelumnya dari video yang beredar, Galih bertanya ke seorang bocah terkait hewan yang bisa melantunkan suara adzan.
"Hewan apa yang bisa adzan?" ucapnya dalam video itu.
Bocah itu pun mencoba menjawab namun jawabannya dianggap salah oleh Galih. TikToker ini lalu memberi jawaban dan diduga jawabannya itu menistakan agama.
"Lu mau tahu ga jawabannya apa? Auuuuuzubillahiminasyaitonirojim bismillahirohmanirohim," kata Galih dilihat di akun TikTok-nya @galihloss3, Selasa (23/4/2024).
Nama Galih Loss sebelumnya juga sempat menuai kontroversi atas sejumlah konten yang dia buat di akun TikTok-nya. Galih saat itu membuat konten prank yang dinilai merugikan orang lain.
Sejak saat itu, nama Galih Loss pun terus menjadi perbincangan publik hingga menuai kecaman. Galih juga sempat meminta maaf atas konten prank-nya yang merugikan orang lain.