Bos Rental Sempat Buat Laporan Kehilangan Mobil di Polres Jaktim Sebelum Tewas Dikroyok di Pati

| 10 Jun 2024 22:35
Bos Rental Sempat Buat Laporan Kehilangan Mobil di Polres Jaktim Sebelum Tewas Dikroyok di Pati
Ilustrasi pukulan (Pixabay)

ERA.id - Seorang bos rental mobil dari Jakarta berinisial BH yang tewas dikeroyok di kawasan Sukolilo, Kabupaten Pati, Jawa Tengah (Jateng), ternyata pernah melaporkan kehilangan mobilnya di Polres Metro Jakarta Timur. 

"Betul, kita sudah melakukan rangkaian penyelidikan," kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Timur AKBP Armunanto Hutahaean kepada wartawan, Senin (10/6/2024). 

Laporan itu dibuat BH pada akhir Februari 2024 lalu. Armunanto tak bicara banyak mengenai laporan ini dan hanya menyebut korban melaporkan kehilangan mobil Honda Mobilio.

"(Dalam laporan) menyebut nama terlapor, penyewa. Mobil disewa secara bulanan," ujarnya.

Adapun kronologis terjadinya pengeroyokan terhadap empat orang pada Kamis (6/6) siang itu, berawal ketika empat orang berinisial BH, SH, dan ES yang merupakan warga Jakarta, dan KB warga Tegal hendak mengambil mobil rental jenis Mobilio karena berdasarkan GPS, berada di rumah salah satu warga di Desa Sumbersoko, karena belum juga dikembalikan.

Nahas, keempat korban yang hendak mengambil mobil dengan kunci cadangan itu, diteriaki maling oleh warga sehingga terjadi aksi pengeroyokan.

Akibat kejadian tersebut, salah satu dari keempat korban pengeroyokan berinisial BH meninggal dunia. Sedangkan korban lainnya menjalani perawatan di RSUD Kayen.

Polisi pun menelusuri kasus ini dan menetapkan tiga orang sebagai tersangka. Mereka adalah EN (51), BC (37), dan AG (34).

Rekomendasi