ERA.id - Jagat media sosial dihebohkan dengan adanya aksi begal yang terjadi di wilayah Mustika Jaya, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Dalam akun X@zoelfick, Selasa (18/2/2025), mengunggah sebuah tampilan Closed-Circuit Television atau CCTV, dimana seorang Wanita yang hendak menaikin kendaraan motor di pagi hari dirampas oleh segerombolan begal.
Dalam video itu terlihat bahwa 5 orang berboncengan dengan 2 sepeda motor. Mereka langsung turun sambil mengacungkan parang kepada ibu-ibu dan langsung merampas motor korban.
Sang emak-emak pun tidak bisa melakukan perlawanan kepada para begal tersebut. Hanya berteriak minta tolong.
Akhirnya, motor korban berhasil dibawa kabur para pelaku. Korban pun mencoba menghubungi keluarganya sambal menangis. Tak lama kemudian, seorang laki-laki menghampiri emak-emak yang sedang menangis akibat motornya dirampas.
Kanit Reskrim Polsek Bantargebang Iptu Ahmad Harianto mengatakan, bahwa pihak kepolisian sudah mendatangi lokasi kejadi, korbannya adanya seorang Wanita 42 tahun. Saat ini kepolisian melakukan penyelidikan prihal kasus begal tersebut.
"Kejadiannya pagi-pagi. Korban mau antara jemput orang," kata Ahmad.