Anggota Polisi Tewas di Jakbar, Diduga Jadi Korban Tabrak Lari

| 19 Feb 2025 16:31
Anggota Polisi Tewas di Jakbar, Diduga Jadi Korban Tabrak Lari
Ilustrasi jenazah. (Antara)

ERA.id - Seorang pengendara motor, Dedi Iskandar (45) tewas usai menjadi korban tabrak lari di sekitar Jalan Auto Ring Road Cengkareng, Jakarta Barat (Jakbar), Selasa (18/2) kemarin. Korban merupakan anggota Polri.

"(Korban adalah) pengendara DI, laki-laki, pekerjaan Polri," kata Kanit Laka Satlantas Polres Metro Jakarta Barat AKP Joko Siswanto dalam keterangannya, Rabu (19/2/2025).

Joko menjelaskan kejadian berawal ketika Dedi melaju di Jalan Auto Ring Road Cengkareng dari arah utara menuju selatan. Ketika di TKP tepatnya di dekat sebuah SPBU, korban ditabrak oleh kendaraan yang melaju searah dari kanannya.

Nomor registrasi kendaraan bermotor (NRKB) pengendara yang menabrak Dedi belum diketahui. Pun jenis kendaraan pelaku penabrak anggota polisi ini belum disampaikan Joko.

"Saudara DI meninggal dunia di TKP," ujarnya.

Terpisah, Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi menjelaskan Dedi tewas di lokasi kejadian dengan luka di kepala. Jasad korban dievakuasi ke RSUD Tangerang.

Polisi masih mengusut kasus ini dan mencari pengendara yang menabrak Dedi.

"Kasus ditangani Unit Laka Satlantas Polres Jakbar," ucap Ade.

Rekomendasi