Esra Siregar Terpilih Jadi Ketua Ikatan Alumni UKI Periode 2025-2030, Selamat!

| 23 Feb 2025 08:05
Esra Siregar Terpilih Jadi Ketua Ikatan Alumni UKI Periode 2025-2030, Selamat!
Esra Siregar

ERA.id - Puncak acara Kongres ke-VII Ikatan Alumni Universitas Kristen Indonesia (IKA UKI) yang digelar di Aula GWS Kampus UKI Cawang, Jakarta Timur, Sabtu (22/5/2025) kemarin berlangsung meriah dan dihadiri tokoh nasional serta seluruh perwakilan ikatan alumni fakultas maupun pascasarjana UKI.

Acara bertema "Menjadi Terang dan Garam bagi Bangsa dan Negara" dan membawa Subtema "Memaknai Kembali Pemikiran Para Pendiri Universitas Kristen Indonesia" ini mengusung agenda utama pemilihan Ketua Umum (Ketum) IKA UKI periode 2025-2030.

Anggota DPD RI Agustin Teras Narang yang menjadi pembicara sekaligus merupakan alumni Fakultas Hukum UKI mengungkapkan bahwa dinamika perkembangan hukum ketatanegaraan Indonesia pada saat ini ditandai dengan semakin banyaknya institusi negara.

Untuk itu, pria yang pernah menjabat Gubernur Kalimantan Tengah dua periode ini mengajak seluruh civitas akademika UKI untuk mengawal perkembangan hukum di Indonesia.

Sementara Ketum IKA UKI 2020-2025, Maruli Gultom yang menyampaikan laporan pertanggungjawaban sangat berharap agar IKA UKI semakin solid dan kuat. "Banyak alumni UKI yang hebat-hebat, ajak mereka untuk konsolidasi untuk membangun kekuatan yang semakin erat," pesan Maruli yang dikenal sebagai sesepuh alumni.

Sementara Ketua Yayasan UKI, Edward Sirait, juga ikut mengajak seluruh alumni UKI untuk lebih percaya diri. "Saya waktu ketemu sama Presiden AS Barack Obama saja memperkenalkan diri sebagai alumni UKI," kata Edward yang dikenal cukup lama menjabat Presiden Direktur Lion Air Group.

Sementara Rektor UKI Dhaniswara Hardjono yang juga alumni Fakultas Hukum UKI ini menekankan bahwa UKI saat ini berubah signifikan di segala bidang serta mampu meraih posisi ke 64 Kampus Terbaik di Indonesia.

Esra Siregar jadi Ketum IKA UKI

Adapun agenda utama Kongres ke-VII IKA UKI adalah pemilihan Ketum IKA UKI periode 2025-2030. Usai pembahasan yang cukup panjang dan seru, seluruh peserta kongres akhirnya menyepakati mekanisme voting untuk menentukan siapa Ketum IKA UKI.

Dari tiga calon yang maju, yakni Esra Siregar, Dorma Sinaga, dan Armunanto H, akhirnya terpilih Esra Siregar setelah mengantongi suara terbanyak.

Usai ditetapkan sebagai Ketum terpilih, Esra yang merupakan angkatan 1994 dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis berjanji akan menggandeng seluruh alumni untuk bekerja bersama-sama membangun kekuatan alumni. "Ini adalah kemenangan kita bersama, mari bergandengan tangan untuk kemajuan alumni maupun UKI. VIVA UKI," seru Esra Siregar saat menyampaikan pidato perdananya sebagai Ketum IKA UKI.

Selanjutnya, sebagai Ketum IKA UKI, Esra akan menentukan formatur kepemimpinan IKA UKI periode 2025-2030.

Rekomendasi