Kronologi Bentrokan di Jalan Raya Pasar Minggu, Diduga karena Sengketa Lahan

| 18 Mar 2021 01:35
Kronologi Bentrokan di Jalan Raya Pasar Minggu, Diduga karena Sengketa Lahan
Bentrok warga Vs Ormas di Jalan Raya Pasar Minggu, Jakarta Selatan. (Ilham/ERA.id)

ERA.id - Terjadi bentrokan antara kelompok organisasi massa (Ormas) dengan warga di Jalan Raya Pasar Minggu, Jakarta Selatan. 

Bentrokan yang terjadi sejak pukul 22.00 WIB itu diduga akibat sengketa lahan yang berada di Jalan Pancoran Buntu 2 yang disinyalir milik salah satu BUMN.

Gesekan pun tak terhindarkan antara dua kelompok massa, di mana salah satu kelompok berada di dalam Jalan Pancoran Buntu 2. Mereka saling serang menggunakan batu, kayu, hingga bom molotov.

Hingga berita ini diturunkan belum diketahui adanya korban jiwa maupun luka dalam peristiwa tersebut. Kondisi mulai kondusif pada pukul 23.30 WIB.

Bentrok warga Vs Ormas di Jalan Raya Pasar Minggu, Jakarta Selatan. (Ilham/ERA.id)

Azami (30) salah satu warga di sekitar lokasi kejadian menuturkan bahwa sebelumnya bentrokan juga sempat terjadi yang diduga akibat sengketa lahan. "Sengketa lahan. Tanah milik salah satu BUMN. Tapi warga ngeklaim ahli waris," tutur dia kepada ERA.id di lokasi, Kamis (18/3/2021).

"Seinget ane, dua Minggu yang lalu sudah bentrok," tambah dia.

Bentrok warga Vs Ormas di Jalan Raya Pasar Minggu, Jakarta Selatan. (Ilham/ERA.id)

"Tp ane nggak tahu kalo bentrokan sekarang terkait hal yang lalu atau baru lagi. Tapi mengingat kejadian di lokasi yang hampir sama, sepertinya masalah yang waktu itu lagi."

Sebelumnya, pada Rabu sore (17/3/2021) sejumlah warga sempat melakukan aksi demo di Jalan Raya Pasar Minggu. Namun, berhasil dibubarkan oleh petugas kepolisian.

Rekomendasi