Kapal Penumpang Rute Ternate-Sanana Alami Kebakaran di Tengah Laut

| 29 May 2021 15:37
Kapal Penumpang Rute Ternate-Sanana Alami Kebakaran di Tengah Laut
KM Karya Indah rute Ternate-Sanana (Dok. Antara)

ERA.id - Kapal penumpang KM Karya Indah rute Ternate-Sanana terbakar saat berada di tengah laut. Kebakaran terjadi di Perairan Pulau Limafatola, Sanana, Kabupaten Kepulauan Sula pada Sabtu (29/5/2021).

Berdasarkan informasi yang dihimpun, KM Karya Indah terbakar pada pukul 08.30 WIT. Sebelumnya kapal ini bertolak dari Pelabuhaan Ahmad Yani Ternate pada Jumat, 28 Mei 2021.

Kantor Pencarian Dan Pertolongan Basarnas Ternate melalui Unit Siaga SAR Sanana menerima informasi dari Kasat Pol Air Sanana Sofyan bahwa terjadi kecelakaan kapal. Lokasi peristiwa terjadi kurang lebih 5 Mil Arah Timur Laut dari Pulau Lifamatola.

Kapal tersebut dikabarkan membawa 181 orang penumpang. Saat ini, Tim Rescue Unit Siaga SAR Sanana berangkat menuju ke LKP untuk melaksanakan Pencarian dan Pertolongan menggunakan RIB 01.

Adapun unsur yang terlibat dalam pencarian antara lain adalah Tim Basarnas Rescue Unit Siaga SAR Sanana, Pol Air Sanana, KUPP Sanana, serta dibantu oleh warga masyarakat Bajo.

Rekomendasi