Erick Thohir Diklaim Jadi Figur Paling Menentukan di Pilpres 2024

| 19 Mar 2023 22:25
Erick Thohir Diklaim Jadi Figur Paling Menentukan di Pilpres 2024
Jokowi dan sejumlah menteri kabinet kerja saat tinjau IKN (Antara)

ERA.id - Punya elektabiltas yang tinggi, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir jadi figur paling menentukan dalam gelaran Pilpres 2024.

Posisi Erick Thohir sebagai cawapres dinilai sangat strategis perannya mampu membuat tingkat keterpilihan calon presiden (capres) semakin kuat.

Direktur Eksekutif Indonesia Political Opinion (IPO) Dedi Kurnia Syah Putra mengatakan tingkat elektabilitas Erick Thohir masih bisa dimaksimalkan sembari menuju Pilpres mendatang. Hal demikian tentu dapat membawa berkah elektoral besar. 

Dedi menilai, Erick Thohir merupakan seorang figur cawapres yang mendongkrak keterpilihan capres pada Pilpres nanti. 

Sehingga keberadaannya menjadi penting karena berpotensi menentukan kemenangan.

"Dia (Erick Thohir) termasuk tokoh yang mampu melipatgandakan keterpilihan pasangan," kata Dedi saat dihubungi di Jakarta, Senin (20/3/2023).

Kondisi demikian, menurut Dedi, menjadi modal positif bagi Erick Thohir menatap pertarungan elektoral Pilpres. Bahkan Erick Thohir dinilai sebagai figur cawapres paling potensial. 

Dia menilai kehadiran Erick Thohir akan banyak membawa imbas positif besar kepada siapapun pasangannya nanti. Lebih dari itu turut membuat tingkat pasangan capres dan cawapres mendapat hasil maksimal.

"Ketika ia (Erick Thohir) disandingkan dengan siapa pun besar kemungkinan ada daya ungkit keterpilihan," tuturnya.

Berdasarkan temuan survei yang dilakukan IPO pada priode 1-7 Maret 2023. Erick Thohir berhasil menembus jajaran teratas sebagai cawapres dengan angka elektabilitas sebesar 9,5 persen.

Tags : Menteri BUMN