Sepekan Ramadhan, Polrestabes Makassar Sita 387 Kendaraan Berkenalpot Brong dan Balap Liar

| 28 Mar 2023 18:03
Sepekan Ramadhan, Polrestabes Makassar Sita 387 Kendaraan Berkenalpot Brong dan Balap Liar
Ilsutrasi polisi sita kendaraan knalpot brong. (Antara)

ERA.id - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polrestabes Makassar, menyita ratusan kendaraan menggunakan knalpot brong atau bising serta terlibat dalam aksi balap liar sepanjang bulan Ramadan. Total kendaraan yang ditahan hingga kini, akhir Maret 2023 berjumlah 387 unit. 

“72 persen penindakan dikhususkan pada pelanggaran knalpot brong atau bising dan 28 persen pelanggaran atensi lainnya, melawan arus, (tidak punya) TNKB, (pengendara) di bawah umur,” kata Kepala Satlantas Polrestabes Makassar AKPB Zulanda dalam keterangan tertulis yang diterima, Selasa (28/3/2023). 

Kendaraan yang ditahan kata Zulanda, baru bisa bebas setelah lebaran atau paling tidak, setelah para pelanggar ikut sidang di pengadilan. “Intervensi dapat sangat dirasakan karena banyak yang ingin memaksakan kendaraannya keluar segera sebelum sidang,” tegasnya. 

Zulanda bilang, penindakan ini adalah bagian dari upaya untuk menciptakan kondisi aman selama bulan Ramadan di Kota Makassar. Apalagi, aktivitas balap liar dan penggunaan knalpot bising sering mengganggu warga yang beristirahat di malam hari. 

“Selain itu kami juga sudah mengedukasi dan menegaskan serta mengingatkan semua pihak untuk selama bulan suci Ramadan ini tidak ada kegiatan balapan baik resmi maupun tidak resmi semata mata untuk menghormati Bulan Suci Ramadan ini,” imbuh Zulanda. 

Lebih lanjut kata Zulanda, pihaknya juga telah membentuk tim Speed Hunter Satlantas Polrestabes Makassar. "Pembentukan tim Speed Hunter lantas guna mengejar pelaku balap liar dan balap-balap (ugal-ugalan) di jalan raya,” Zulanda menyudahi. 

Rekomendasi