Dijodohkan dengan Cak Imin di Pilpres 2024, Prabowo: Pokoknya Mantap

| 28 Apr 2023 21:15
Dijodohkan dengan Cak Imin di Pilpres 2024, Prabowo: Pokoknya Mantap
Muhaimin Iskandar dan Prabowo Subianto (Antara)

ERA.id - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto buka suara prihal peluangnya berduet dengan Ketua Umum Partai Keadilan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskadar alias Cak Imin di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Dengan wajah sumringah, dia meminta publik menilai sendiri bahasa tubuhnya dan Cak Imin ketika bertemu. Menurutnya, hubungan dengan Cak Imin dan PKB sudah semakin mantap.

Hal itu disampaikan usai menerima kunjungan silaturahmi Cak Imin dan jajaran elite PKB di kediamannya di Jalan Kertanegara Nomor IV, Jakarta Selatan, Jumat (28/4/2023).

"Ya kalian bisa lihat dari body language, pokoknya mantap," kata Prabowo.

Lebih lanjut, menteri pertahanan itu menegaskan, Partai Gerindra dan PKB telah membangun kesepatan bersama yaitu bekerja untuk rakyat Indonesia.

"Pokoknya kita, kita tadi coba anda perhatikan, kita benar-benar bersepakat semuanya ini untuk bekerja untuk Indonesia untuk rakyat," ucapnya.

Sementara Cak Imin menambahkan, pertemuan denga Prabowo dan jajaran elite Partai Gerindra hari ini semkin mempererat komitmen kerja sama mereka.

Dia memastikan ke depannya Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) terus bersama dan siap menyongsong kemenangan.

"Alhamdulillah silaturahmi halalbihalal ini menghasilkan kebersamaan yang semakin solid, kekuatan koalisi yang semakin baik," kata Cak Imin.

"Kita yakin dan optimis akan terus bersama-sama partai-partai yang bergabung, dan Insyaallah ke depan kita akan bekerja lebih keras lagi agar koalisi ini sampai pada pilpres dengan hasil kemenangan yang kita harapkan," imbuhnya.

Rekomendasi