Ganjar Cerita Ponsel Miliknya Sempat Eror Usai Diumumkan Jadi Capres 2024

| 01 Jun 2023 20:00
Ganjar Cerita Ponsel Miliknya Sempat Eror Usai Diumumkan Jadi Capres 2024
Ganjar Pranowo (Dok PDIP)

ERA.id - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengaku ponsel miliknya sempat eror setelah PDI Perjuangan mendeklarasikan dirinya sebagai bakal calon presiden (bacapres) di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Sebabnya, banyak ucapan selamat yang disamapikan melalui pesan singkat.

Hal itu disampaikan saat menghadiri peresmian Rumah Aspirasi Relawan Pemenangan di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (1/6/2023).

Dia menceritakan pengalamannya di hadapan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono, dan Wakil Ketua Umum Partai Hanura Ahmad Muqowam, dan relawan.

"Pak Hasto, Pak Mardiono, Pak Muqowam dan teman teman, handphone saya hang setelah tanggal 21 April," kata Ganjar.

"Semua menyampaikan selamat menyampaikan ucapan dan akhirnya enggak bisa dibuka handphone saya. Sudah terlalu banyak," imbuhnya.

Namu, kini Ganjar bersyukur karena bisa bertemu para pendukung. Dia berharap peresmian rumah aspirasi bagi relawan membuat banyak pemikiran muncul untuk pemenangan Pilpres 2024.

"Muncul strategi dan taktik hebat. Muncul diksi-diksi yang baik tidak membully, tidak hoaks, tidak menyerang individu, tidak SARA, tidak memecah belah," tegasnya.

Ganjar bilang relawan memiliki kekuatan mendulang suara elektoral dari calon yang diusung partai politik. Bahkan, gerakan mereka sudah terbukti di pilpres sebelumnya.

"Relawan punya hak per individu untuk bisa menentukan, mereka mengorganisasi diri dan sudah ditunjukkan kemarin dalam dua kali pilpres terakhir," pungkasnya.

Rekomendasi