Yenny Wahid Siap Jadi Cawapres, NasDem: Seperti Teh Botol, Siapapun Cawapresnya yang jadi Presiden Anies Baswedan

| 10 Aug 2023 14:46
Yenny Wahid Siap Jadi Cawapres, NasDem: Seperti Teh Botol, Siapapun Cawapresnya yang jadi Presiden Anies Baswedan
Anies Baswedan. (Antara)

ERA.id - Putri Presiden keempat RI Abdurrahman Wahid alias Gus Dur, Yenny Wahid menyatakan siap jika dipilih sebagai bakal calon wakil presiden (bacawapres) untuk mendampingi bakal calon presiden (bacapres) siapapun, termasuk Anies Baswedan. 

Menanggapi hal tersebut, Ketua DPP Partai NasDem Willy Aditya mengatakan, Anies memiliki daya tarik seperti teh botol. Artinya, siapapun nanti yang menjadi pendampingnya pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024, maka presidennya adalah Anies Baswedan.

"Kita apresiasi (Yenny Wahid). Mas Anies ini seperti teh botol Sosro saja, siapapun cawapresnya, yang akan jadi presiden Anies Baswedan," kata Willy di NasDem Tower, Gondangdia, Jakarta Pusat, Kamis (10/8/2023).

Meski begitu, dia mengingatkan bahwa Tim Delapan dan ketua-ketua umum partai politik yang tergabung dalam Koalisi Perubahan telah bersekapat untuk menyerahkan keputusan soal cawapres kepada Anies.

"Jadi mau si A, si B, si C, si D gitu itu kita serahkan kepada mas Anies. Yang penting kita magnet utamanya itu capres," kata Willy.

"Cawapres penting ya penting, tapi sekali lagi, yang menjadi episentrumnya itu ya capresnya sendiri, yaitu Anies Baswedan," imbuhnya.

Lebih lanjut, anggota Tim Delapan Koalisi Perubahan itu mengingatkan, saat ini Anies Baswedan sudah mengantongi satu nama yang akan mendampinginya di Pilpres 2024.

Kapan nama dalam kantong itu diungkapkan kepada publik, menurut Willy masih menunggu momentum yang tepat.

"Sekarang sudah ada di kantorng mas Anies. Ya kita tunggu lah kapan kantong Doraemonnya dibuka gitu, jadi tentu butuh elemen surprise butuh momentum," kata WIlly.

Sebelumnya, Yenny Wahid mengaku siap jika ditunjuk sebagai calon wakil presiden (cawapres). Terlebih dirinya sudah lama terjun ke dunia politik.

"Sebagai orang yang berkecimpung di dunia politik sudah cukup lama, pasti harus siap untuk menduduki jabatan publik," kata Yenny di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (8/8).

Dia juga mengaku memiliki kedekatan dengan kandidat capres, termasuk Anies Baswedan. Dia cukup dekat karena saling mengenal dari lingkaran akademis.

"Pak Anies jadi rektor, saya jadi salah satu dosen. Saya pulang dari ambil master saya di Amerika, mas Anies tawari saya di Paramadhina, beliau waktu itu jadi rektor," kata Yenny.

Rekomendasi