Polisi Rekayasa Lalu Lintas di Sekitar TMP Kalibata Saat Malam Kehormatan dan Renungan Suci

| 16 Aug 2023 17:43
Polisi Rekayasa Lalu Lintas di Sekitar TMP Kalibata Saat Malam Kehormatan dan Renungan Suci
Ilustrasi (Antara)

ERA.id -  Polisi akan menerapkan rekayasa lalu lintas di sekitar kawasan Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan (Jaksel), Rabu (16/8/2023) malam nanti.

Rekayasa lalu lintas ini dilakukan selama Upacara Apel Kehormatan dan Renungan Suci dalam rangkaian HUT ke-78 Republik Indonesia.

"Rekayasa arus lalu lintas di lokasi TMP Kalibata dilaksanakan berdasarkan situasional (kebutuhan dan kepadatan arus lalu lintas)," kata Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Latif Usman kepada wartawan, Rabu (16/8/2023).

Terpisah, Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Bayu Marfiando menambahkan pengalihan arus lalu lintas akan dimulai sekira pukul 22.00 WIB nanti.

"Pelaksanaan mulai jam 22.00 WIB malam. Presiden hadir (pukul) 24.00 WIB," ucap Bayu.

Kegiatan ini merupakan bentuk penghormatan kepada para pahlawan atas jasanya merebut kemerdekaan dari tangan penjajah. Selama pelaksanaan kegiatan renungan suci ini, lalu lintas di sekitar TMP Kalibata akan dibuka-tutup.

Berikut rute pengalihan arusnya:

1. TL Kalibata

- Penutupan Jalan Pahlawan Kalibata

- Kendaraan dari arah utara (dari Pancoran ) diarahkan lurus ke arah Pasar Minggu

- Kendaraan dari arah selatan (dari Pasar Minggu ) diarahkan turus ke arah Pancoran

2. Putaran Bawah Flyover Kalibata

- Penutupan Jalan Pahlawan Kalibata arah barat

- Kendaraan dari arah barat (dari TMPN Kalibata ) diarahkan lurus ke arah Jambul atau Dewi Sartika

- Penutupan kendaraan yang keluar dari Jalan Rawa Jati Barat

3. Rel KA Kalibata arah Barat

- Penutupan Jalan Pahlawan Kalibata arah barat

- Kendaraan dari arah timur (dari Jambul atau Dewi Sartika) diarahkan belok kiri ke Jalan Rawajati Timur (ke arah Volvo atau Pasar Minggu) atau diarahkan memutar balik arah di bawah flyover

- Penutupan kendaraan yang keluar dari Jalan Rawajati Timur

4. Pertigaan Kalibata Mal Sisi Timur

- Penutupan Jalan Pahlawan Kalibata arah barat

- Kendaraan dari arah timur (dari Jambul atau Volvo) diarahkan belok kiri ke Jalan Rawajati Timur 1 (menuju ke arah Volvo atau Pasar Minggu)

- Penutupan flyover Kalibata arah barat

- Penutupan kendaraan yang keluar dari Jl. Rawajati Timur 1

5. Pertigaan TL Jambul

1. Penutupan TL Jambul Jalan Dewi Sartika

2. Kendaraan dari arah timur (dari PGC Cililitan) diarahkan lurus ke arah barat Jalan Dewi Sartika

3. Kendaraan dari arah Barat (dari Cawang Kompor) diarahkan lurus ke arah timur Jalan Cililitan (PGC cililitan)

Rekomendasi