ERA.id - Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono bernyanyi dalam Rapimnas partai yang digelar di JCC Senayan, Jakarta pada Kamis (21/9/2023).
Usai berpidato mengenai sikap partainya yang resmi mendukung Prabowo Subianto sebagai calon presiden 2024, SBY pun meminta izin kepada Ketua Umum partai Gerindra itu untuk bernyanyi.
SBY mengatakan lagu yang akan dinyanyikannya merupakan lagu ciptaan band ska asal dalam negeri yakni Tipe-x yang berjudul "Kamu Gak Sendirian".
SBY menegaskan jika lagus tersebut khusus ditujukan kepada Prabowo Subianto.
"Saya minta izin, bapak bisa mendengarkan bergabung di sana untuk melantunkan lagu itu dengan harapan You will never walk alone, kita bersama-sama mengantarkan menjadi Presiden RI ke-8," jelas SBY.
Saat SBY melantunkan lagu tersebut, belum ada peserta Rapimnas Demokrat yang berani untuk ke depan berjoget.
Namun, usai Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas maju ke depan sambil berjoget, semua peserta pun langsung ikut ke depan.
Prabowo, AHY dan juga Airlangga Hartarto pun ikut ke depan panggung untuk berjoget bersama-sama dengan peserta Rapimnas Demokrat di JCC Senayan.