Pemerintah Indonesia Tegaskan Sudah All Out Lakukan Diplomasi untuk Palestina

| 04 Nov 2023 17:16
Pemerintah Indonesia Tegaskan Sudah All Out Lakukan Diplomasi untuk Palestina
Presiden Joko Widodo (Dok Sekretariat Presiden)

ERA.id - Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi menegaskan, pemerintah Indonesia sudah melakukan berbagai upaya dan langkah diplomasi terkait konflik antara Palestina dan Israel.

Dia menekankan, pemerintah Indonesia memiliki sikap politik luar negeri yang jelas yaitu berdiri bersama rakyat Palestina.

"Kalau tadi ada pertanyaan mengenai langkah-langkah diplomasi, saya kira kita sudah all out. Posisi poliitk kita bahwa kita akan terus bersama dengan rakyat Palestina," kata Retno di Base Ops Lanud Halim Perdana Kusuma di Jakarta, Sabtu (4/11/2023).

Salah satu langkah diplomasi yang dilakukan pemerintah Indonesia yaitu menggelar pertemuan dengan Menteri Luar Negri Amerika Serikat Antony Blinken.

Retno menegaskan, pemerintah Indonesia kerap kali menyuarakan agar perang antara tentara Israel dan pasukan Hamas dihentikan. Sebab, akibat serangan tersebut banyak masyarakat sipil yang menjadi korban.

"Intinya adalah kita hentikan dulu tindakan kekerasan, hentikan penggunaan kekerasan terutama terhadap masyarakat sipil, dan setelah itu kita bicara tentang kemanusiaan," kata Retno.

"Karena sudah sekian, atau hampir 10 ribu by now yang meninggal, dan setiap 10 menit itu satu anak (meninggal)," imbuhnya.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo menyatakan Indonesia sangat marah terhadap situasi konflik Hamas-Israel yang memperburuk situasi kemanusiaan di Gaza.

"Indonesia sangat marah terhadap memburuknya situasi di Gaza, terutama situasi kemanusiaan," tegasnya.

Pemerintah Indonesia pun terus mengikuti secara dekat perkembangan situasi di Gaza.

Dalam kesempatan itu, Jokowi menyatakan sikap tegas Indonesia yang mengutuk keras serangan acak terhadap masyarakat sipil dan fasilitas publik di Gaza.

Rekomendasi