Sudirman Said Sebut Asal Dana Kampanye Pasangan Anies-Muhaimin dari Relawan

| 16 Nov 2023 15:45
Sudirman Said Sebut Asal Dana Kampanye Pasangan Anies-Muhaimin dari Relawan
Co-Captain Tim Nasional (Timnas) Pemenangan Anies-Muhaimin (AMIN), Sudirman Said. (Antara)

ERA.id - Co-Captain Tim Nasional (Timnas) Pemenangan Anies-Muhaimin (AMIN), Sudirman Said mengungkapkan sumber dana untuk membiayai kampanye dan operasinal pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomo urut satu, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 berasal dari kelompok relawan.

Hal itu menanggapi minimnya sosok-sosok pengusaha di dalam Timnas AMIN, dibandingkan dengan dua kandidat pasangan capres-cawapres lainnya.

"Kalau boleh katakan, sumber dana kita terbesar darimana? Bukan dari para penyumbang kepada capres-cawapres. Tapi dari para relawan yang sekarang ini bekerja luar biasa," kata Sudirman di Markas Timnas AMIN, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (15/11/2023).

Namun dia tak mau mengungkapkan berapa jumlah dana dari para relawan untuk kampanye pemenangan pasangan AMIN. Sebaliknya, dia meminta publik untuk menghitung sendiri.

"Coba anda lihat. Baju-baju mereka, kaos, rompo, topi dibikin sendiri, warna warni. Itu kalau dijumlahkan berapa nilainnya,"

Meski begitu, dia mengakui tak banyak pengusaha yang menyokong pasangan Anies-Muhaimin pada Pilpres 2024.  Hal itu sangat terlihat dari struktur Timnas Pemenangan AMIN.

Sebagai informas, salah satu pengusaha yang cukup mentereng dalam struktur Timnas Pemenangan AMIN adalah pendiri Tokopedia Leontinus Alpha Edison.

"Yang sebelah kan pengusaha, tapi ini semuanya (di Timnas AMIN) kan para pengusaha, berusaha supaya Pak Anies menang," kelakar Sudirman.

"Kami semua memang betul tidak ada wajah pengusaha yang menonjol," imbuhnya.

Hal itu tak lantas membuat kubu Anies-Muhaimin berkecil hati. Menurutnya, dukungan dari para relawan dan masyarakat lebih dari cukup dan tak bisa digantikan dengan besaran rupiah.

"Meskipun aliran dana kepasa Timnas barangkali tidak sebesar yang lain, tetapi sebetulnya yang sebenarnya di lapangan jauh lebih besar daripada apa-apa yang bisa kita kumpulkan," ucapnya.

Diketahui, KPU RI telah menetapkan tiga pasangan capres-cawapres peserta Pilpres 2024.

Pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar diusung oleh Koalisi Perubahan yang beranggotakan tiga partai politik yaitu Partai NasDem, PKB, dan PKS. Pasangan AMIN juga menunjuk mantan Kepala Badan SAR Nasional (Kabasarnas) Marsekal Madya (purn) Muhammad Syaugi Alaydrus sebagai kapten Tim Nasional (Timnas) Pemenangan.

Kemudian pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD diusung empat partai politik yaitu PDI Perjungan, PPP, Partai Hanura, dan Perindo. Pasangan itu menunjuk Ketua Umum KADIN nonaktif Arsjad Rajid sebagai ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN).

Sementara pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka diusung oleh Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang beranggotakan sembilan partai politik. KIM menunjuk mantan Ketua Umum KADIN Rosan Roeslani sebagai ketua tim kampanye nasional (TKN).

Melihat catatan tersebut, Syaugi merupakan satu-satunya ketua timses kandidat capres-cawapres yang tidak berasal dari kalangan pengusaha. 

Rekomendasi