Dengar Keluhan Petani Soal Pupuk Langka, Ganjar: Kalau Belum Tuntas, Biar Saya dan Mahfud yang Tuntaskan

| 09 Dec 2023 11:00
Dengar Keluhan Petani Soal Pupuk Langka, Ganjar: Kalau Belum Tuntas, Biar Saya dan Mahfud yang Tuntaskan
Capres Ganjar Pranowo. (Antara)

ERA.id -  Calon Presiden (Capres) nomor urut tiga, Ganjar Pranowo membagikan cerita pengalamannya selama sepekan terakhir berkampanye ke berbagai daerah. Dia mendengar banyak keluhan, salah satunya dari para petani terkait lengkanya pupuk.

"Bapak ibu, saya dengarkan suara saudara-saudara kita. Para petani hari ini mengeluhkan soal pupuk langka dan obat mahal, hari ini. Saya menemukan di banyak titik, sama," kata Ganjar saat menghadiri acara Program Royong untuk Ekonomi Sejahtera dan Inklusif (PROGRESIF) di Gedung Smesco, Jakarta Selatan, Jumat (8/12/2023).

Dia lantas mengatakan bahwa persoalan itu sudah menjadi ikhtiar dari pemerintah di bawah kepemimpinan Presiden Joko Widodo. Termasuk mempersiapkan pabrik pupuk di Papua.

Ganjar juga menyinggung soal viralnya foto antara dirinya, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, dan Presiden Jokowi di tengah sawah. Saat itu, mereka bertiga sedang membahas solusi mengatasi permasalahan yang dihadapi petani.

"Kawan-kawan pengusaha akan bisa melihat dan mendengarkan itu. Sehingga pada saat kami pernah berbincang, dan kemudian fotonya tersebar di banyak tempat, ada pak presiden, saya waktu itu gubernur dan pak Prabowo yang ada di Kebumen di tengah sawah, kami berbincang bagaimana problem pupuk itu kita selesaikan," ucapnya.

Menurutnya, pemerintah saat ini sudah mulai menata sistemm yang membantu menyelesaikan masalah para petani.

Namun, apabila program-program itu belum tuntas di era pemerintahan Presiden Jokowi. Maka dia dan Mahfud siap untuk menuntaskannya.

"Hari ini sistem sudah mulai ditata. Kalau itu belum tuntas, biarkan saya dan Pak Mahfud menuntaskan," kata Ganjar.

Rekomendasi