Pelaku Penyiraman Air Keras dan Bacok Pegawai Toko Buah di Pasar Induk Kramat Jati Ditangkap

| 08 Jan 2024 17:45
Pelaku Penyiraman Air Keras  dan Bacok Pegawai Toko Buah di Pasar Induk Kramat Jati Ditangkap
Pegawai toko semangka di Pasar Induk Kramatjati dibacok orang tak dikenal. (Ilham/ERA)

ERA.id - Polisi menyampaikan pelaku yang menyiram air keras dan membacok pegawai toko buah di kawasan Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta Timur (Jaktim), Sutomo, telah ditangkap.

"Pelaku sudah ketangkep, motif masih didalami," kata Kapolsek Kramat Jati, Kompol Tuti Aini kepada wartawan, Senin (8/1/2024).

Tuti belum mau mengungkapkan identitas pelaku. Terkait kronologi kejadian ini termasuk hubungan pelaku dengan korban, juga belum mau disampaikannya.

Dia hanya menambahkan pelaku ditangkap Senin pagi tadi di kawasan Pamulang, Tangerang Selatan.

Sebelumnya, Sutomo disiram air keras lalu dibacok dengan senjata tajam (sajam) celurit oleh orang tak dikenal (OTK). Dari video CCTV yang beredar, korban saat itu sedang berada di meja kasir dan berbincang dengan seseorang. Belum diketahui apakah orang tersebut merupakan pembeli atau karyawan lainnya.

Tiba-tiba, pelaku datang seorang diri dan langsung melemparkan air keras ke wajah korban. Seseorang yang berada di dekat korban langsung menjauh. Sutomo pun dihajar beberapa kali oleh pelaku.

Setelah itu, pelaku ini mengeluarkan celurit dan langsung membacok korban beberapa kali. Korban hanya bisa pasrah dan diam ketika dianiaya pelaku.

Usai membacok korban hingga celurit tersebut menancap di bahu kanan Sutomo, pelaku langsung melarikan diri. Wajah pelaku tidak terlihat jelas karena memakai masker.

Rekomendasi