ERA.id - Calon Presiden (Capres) nomor urut satu, Anies Baswedan tak menutup peluang kubunya bergabung dengan kubu pasangan Capres nomor urut tiga, Ganjar Pranowo apabila Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 berlangsung dua putaran.
"Ya pokoknya, semua peluang selalu ada," kata Anies di Gorontalo, Senin (8/1/2024).
Walaupun membuka peluang, hal itu bukan priotitas utama. Dia menegaskan, saat ini lebih fokus memperbesar dukungan untuk gagasan perubahan.
"Sesudah itu, baru kita ngobrol, kita bicara fase berikutnya. Jadi kaykinan kami melihat semangat untuk perubahan semakin besat. Jadi, Insya Allah bukan hanya dengan satu, dua partai saja, tapi makin banyak rakyat Indonesia bergabung dengan gerakan perubahan," kaya Anies.
Terpisah, Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani juga tak menutup adanya peluang bergabung dengan kubu Anies dalam putran kedua.
Bergabung atau tidaknya dua kibu, menurutnya tergantung dari dinamikia politik yang ada.
"Insya Allah, kita lihat saja gimana nanti ke depan ini," ucap Puan di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1).
Namun yang terpenting saat ini adalah semua pihak sama-sama mengawal jalannya pemilu supaya tetap demokratis.
"Yang penting semuanya bisa berjalan dengan baik dan lancar, semuanya bisa berjalan dengan jujur dan adil, dan ini pesata demokrasi untuk rakyat Indonesia," kata Puan.
Sebagau informasi, Anies dan Puan sempat saling bertegur sapa ketika bertemu saat debat ketiga Pilpres 2024 di Istora Senayan, Jakarta MInggu (7/1) malam.