Gatot Nurmantyo Tuding Dicopot dari Panglima TNI Karena Instruksi Nonton Film G30S/PKI

| 23 Sep 2020 15:13
Gatot Nurmantyo Tuding Dicopot dari Panglima TNI Karena Instruksi Nonton Film G30S/PKI
Gatot Nurmantyo (Dok. Instagram Gatot Nurmantyo)

ERA.id - Mantan Panglima TNI, Gatot Nurmantyo menceritakan sebab dirinya diganti dari jabatan Panglima TNI. Salah satunya karena persoalan menonton film G30S/PKI.

Mulanya Gatot menceritakan soal kemungkinan munculnya PKI gaya baru. Ia pun mulai memberikan kuliah umum di sejumlah universitas tentang proxy war. Lalu ia memerintahkan jajarannya menonton film G30S/PKI.

"Pada saat saya menjadi panglima TNI saya melihat itu semuanya, maka saya perintahkan jajaran saya untuk menonton film G30S/PKI," kata Gatot dalam tayangan Youtube Hersubeno Point dikutip Rabu (23/9/2020).

Ia menceritakan saat itu, ada politisi PDIP yang mengingatkannya agar menghentikan instruksi menonton film tersebut. Tapi teguran politisi tersebut tak ia lakukan.

"Pada saat itu saya punya sahabat dari salah satu partai, saya sebut saja partai PDI, menyampaikan, 'Pak Gatot, hentikan itu, kalau tidak pasti Pak Gatot akan diganti'," katanya.

Gatot saat ini hanya berterima kasih telah diingatkan. Tapi ia tetap melakukan kegiatan nonton film G30S/PKI. Tak lama, ia dicopot dari jabatannya.

"Saya bilang terima kasih, tapi di situ saya gas karena ini adalah benar-benar berbahaya. Dan memang benar-benar saya diganti," ujar Gatot.

Sebelumnya, Gatot dicopot dari jabatannya sebagai panglima TNI pada Desember 2017. Adapun, masa pensiun Gatot habis pada 1 April 2018.

Rekomendasi