Ribut Catur Online, Ini Awal Permasalahan Dewa Kipas vs Gotham Chess

| 04 Mar 2021 15:04
Ribut Catur Online, Ini Awal Permasalahan Dewa Kipas vs Gotham Chess
Ilustrasi catur

ERA.id - Dewa_Kipas atau yang dikenal dengan nama Dadang Subur menghebohkan warganet karena mengalahkan gamers catur online, Levy Rozman atau akrab disapa Gotham Chess.

Usai mengalahkan Gotham Chess, Dewa_Kipas lalu diduga di-banned, Selasa (2/3) lalu. Kejadian itu diketahui usai putra Dewa_Kipas yakni Ali Akbar mengunggah masalah yang membelit ayahnya.

Diketahui, Ali Akbar menilai pemblokiran akun ayahnya itu dimulai dari kekalahan Gotham Chess yang kemudian membuat pendukung Gotham geram dan akhirnya berujung pelaporan massal pada akun Dewa_Kipas.

Ali Akbar lalu menulis status tidak terima akun ayahnya diblokir Chess.com. Ali menilai, ayahnya murni menang karena merupakan ahli catur dan sudah banyak memenangkan pertandingan seperti mendapatkan juara satu turnamen catur Kota Singkawang, Kalimantan Barat, pada tahun 2005. Namun kini ayah Ali sudah pensiun dan hanya bermain secara online.

Kronologi singkat

Lewat postingan Facebook Ali, yang kini telah dihapus, Ali mengatakan kebetulan ayahnya bertemu dengan sosok catur online populer Gotham Chess yang kerap menyiarkan langsung pertandingan lewat Twitch.

Gotham memiliki 700 ribu pengikut di media sosial Youtube. Ia juga menyandang gelar Master Internasional dengan ELO 2400. Masalah dimulai saat ayah Ali, Dadang Subur dinyatakan menang. 

Praktis sejumlah pendukung Gotham Chess menuding ayahnya curang dan menghalalkan segala cara untuk memenangkan pertandingan. "Bapak gue menang para penonton Twitch ngambek, mereka nuduh-nuduh bapak gue curang," kata Ali.

Lebih lanjut, Ali menduga para pendukung melaporkan massal akun Dewa_Kipas, dan akhirnya akun tersebut dikabarkan ditangguhkan pihak Chess.com.

Setelahnya, Ali dihubungi pihak Gotham Chess untuk menyelesaikan masalahnya secara baik. Alasannya, nama Chess.com sudah viral dan kadung buruk di Indonesia. Ia mengatakan kedua belah pihak akan mencapai kesepakatan kalau postingan di media sosial yang bernada negatif terkait ayahnya sudah dihapus. "Besok gue akan bikin klarifikasi beserta kronologis lengkapnya. Ini semua hanya kesalahpahaman," ujar Ali.

Rekomendasi