Batal ke Kemenkumham Hari Ini, Kubu Moeldoko: Administrasi Belum Selesai

| 08 Mar 2021 19:52
Batal ke Kemenkumham Hari Ini, Kubu Moeldoko: Administrasi Belum Selesai
Moeldoko (Dok. Instagram dr_moeldoko)

ERA.id - Hasil kongres luar biasa (KLB) Partai Demokrat di Sumatera Utara batal diserahkan ke Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham). Awalnya, pengurus Partai Demokrat versi KLB Sumut menjadwalkan akan mendaftarkan kepengurusannya ke Kemenkumham pada Senin (8/3/2021).

Politisi Partai Demokrat kubu Moeldoko, Hencky Luntungan beralasan, proses administrasi belum selesai. Sehingga, pendaftaran kepengurusan dan penyerahan hasil KLB ditunda sampai Selasa (9/3/2021) besok.

"Ini kan belum selesai administrasinya. Kemungkinan besok," ujar Hencky saat dihubungi, Senin (8/3/2021).

Lebih lanjut, Hencky mengaku tak khawatir dengan langkah yang diambil kubu Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) hari ini. Untuk diketahui, AHY mendatangi Kemenkumham, Komisi Pemilihan Umum (KPU), hingga menemui Menko Polhukam Mahfud MD.

Dia memastikan kubunya akan tetap mendaftarkan diri ke Kemenkumham. Bahkan tak segan-segan melakukan safari ke KPU dan Menko Polhukam.

"Kita akan ke sana juga (KPU dan Menko Polhukam), kita pasti jalan. Kita persiapkan," kata Hencky.

"Kasih tahu saja pokoknya, kita tempur terus, kita selesaikan dulu administrasinya," imbunya.

Sebelumnya, kader Partai Demokrat versi KLB Sumut Tri Yulianto mengatakan Susunan pengurus pun sudah dibentuk lengkap oleh Ketua Umum Terpilih Moeldoko.

Soal susunan kepengurusan partai, Tri mengatakan, Ketum Moeldoko sudah rampung menyusunnya. Namun ia enggan mengungkapkan siapa saja pengurus Demokrat versi KLB Deli Serdang Sumut.

"Pak Moeldoko sebagai Ketum terpilih sudah menyusunnya kemarin. Yang pasti Ketua Dewan Pembinanya Marzuki Alie," ucap Tri, Minggu (7/3/2021).

Rekomendasi