Ramadan Tanpa FPI, Denny Siregar: Dulu Ada Ormas Suka Sweeping Orang Makan di Bulan Puasa

| 12 Apr 2021 17:13
Ramadan Tanpa FPI, Denny Siregar: Dulu Ada Ormas Suka Sweeping Orang Makan di Bulan Puasa
Ilustrasi FPI sweeping warung makan. (Foto: Istimewa)

ERA.id - Pemerintah telah membubarkan Front Pembela Islam (FPI) melalui Surat Keputusan Bersama enam menteri dan kepala lembaga yang diumumkan pada Rabu, 30 Desember 2020. Artinya, ramadan tahun ini organisasi besutan Rizieq Shihab itu tak lagi boleh beraktivitas seperti tahun sebelumnya.

Pegiat media sosial, Denny Siregar sempat menyindir aktivitas FPI yang biasanya melakukan sweeping saat bulan suci Ramadan tiba. Salah satunya dengan menertiban warung makan yang buka di siang hari di bulan puasa.

"Kelak di bulan Ramadhan thn 2045, gua cerita ke cucu. 'Dulu cu, ada ormas yang sukanya sweeping orang makan di bulan puasa. Seolah puasa urusannya hanya makan dan minum'. 'Nama ormasnya FPI ya tok ?'. 'Kok tau?'. 'Ada di buku pelajaran PMP, kisah ormas terlucu sepanjang masa'," tulis Denny di akun Twitternya, Senin (12/4/2021).

Denny juga sempat menyindir mantan sekretaris umum FPI, Munarman. "Orang bilang, di bulan Ramadhan setan2 banyak dikurung. Banyak setan dikurung sebelum Ramadhan. Tinggal satu setan lagi yang belum," kata Denny.

"Setan "M" yg kemaren ketahuan baiat ISIS," tambah dia.

Sebelumnya, Pengurus Cabang Istimewa NU Amerika Serikat, Akhmad Sahal juga sempat menanggapi absennya FPI di Ramadan tahun ini. Ia pun bersyukur akhirnya Indonesia bisa terbebas dari FPI.

"Alhamdulillah untuk pertama kalinya sejak 1998 Ramadhan tanpa FPI," tulis Sahal di akun Twitternya, Senin (12/4/2021).

Rekomendasi