Rencana Reshuffle Kabinet Jokowi: Lantik Bahlil Jadi Menteri hingga Tunjuk Pengganti Artidjo

| 28 Apr 2021 06:52
Rencana Reshuffle Kabinet Jokowi: Lantik Bahlil Jadi Menteri hingga Tunjuk Pengganti Artidjo
Presiden Joko Widodo (Dok. BPMI)

ERA.id - Presiden Joko Widodo dipastikan akan melakukan reshuffle atau perombakan kabinet hari ini, Rabu (28/4/2021).

Selain akan menunjuk Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia sebagai Menteri Investasi, Jokowi juga bakal memperkenalkan Kepala LIPI Laksana Tri Handoko sebagai Kepala Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN).

Sebelumnya jabatan tersebut dipegang oleh Bambang Brodjonegoro yang juga merangkap sebagai Menteri Riset dan Teknologi (Menristek).

"Iya (Kepala BRIN akan diisi oleh Laksana Tri Handoko)," kata sumber di lingkaran istana saat dikonfirmasi, Selasa (27/4/2021).

Selain itu, Jokowi juga akan menunjuk Indrayanto Seno Adji sebagai Dewan Pengawas Komisi Pemberantasan Korupsi. Diketahui, satu posisi memang kosong saat ini setelah Artidjo Alkostar meninggal dunia pada 28 Februari lalu.

Diketahui, pemerintah telah memutuskan untuk melebur Kemenristek/BRIN dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). Artinya, Kemenristek/BRIN dihapuskan dan sebagian tugasnya diserahkan kepada Nadiem Makarim sekali Mendikbud.

Pemerintah juga menambah satu kementerian baru, yaitu Kementerian Investasi untuk meningkatkan investasi dan penciptaan lapangan pekerjaan.

Peleburan dan pembentukan kementerian baru itu ditungkan dalam Surat Presiden Nomor R-14/Pres/03/2021 perihal Pertimbangan Pengubahan Kementerian.

Surpres terebut dikirimkan ke DPR RI dan telah mendapat restu dari para wakil rakyat dalam Rapat Paripurna DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (9/4).

Rekomendasi