ERA.id - Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi mengaku menitipkan harapan Indonesia terhadap Afghanistan saat bertemu dengan perwakilan Taliban di Doha, Qatar pada Kamis (26/8) lalu.
"Dalam pertemuan dengan Taliban beberapa pesan dan harapan yang kami sampaikan," kata Retno dalam rapat kerja bersama Komisi I DPR, Kamis (2/9).
Pesan dan harapan yang disampaikan Retno ke Taliban adalah pentingnya pembentukan pemerintah yang inklusif.
Kedua adalah pentingnya jaminan Afhganistan tak dijadikan sebagai breeding and training ground bagi aktvitas kelompok teroris yang mengancam keamanan dan stabilitas kawasan dunia.
"Dan ketiga pentingnya penghormatan terhadap hak-hak perempuan," ujar Retno.
Di sisi lain, Retno menekankan bilamana Indonesia tidak memiliki vested interest atau kepentingan yang tertanam dengan kuat pada suatu kelompok di Afghanistan ini. Indonesia hanya ingin melihat Afghanistan damai, stabil dan makmur.
"Satu-satunya keinginan Indonesia adalah melihat Afghanistan damai stabil dan makmur," urai Retno.
Dia menekankan mengapa Indonesia bertemu dengan perwakilan Taliban karena ingin menyampaikan pesan dan harapan Indonesia perihal Afghanistan ini.