Gelar Aksi 'Bela Nabi Muhammad', Ratusan Massa dari FPI dan PA 212 Minta Dubes India Diusir

| 17 Jun 2022 14:08
Gelar Aksi 'Bela Nabi Muhammad', Ratusan Massa dari FPI dan PA 212  Minta Dubes India Diusir
Menantu Rizieq Shihab Irfan Alaydrus (era.id)

ERA.id - Ratusan orang yang merupakan gabungan massa dari Front Persaudaraan Islam (FPI) dan juga Persatuan Alumni (PA) 212 menggelar aksi demonstrasi tepat di depan Kedutaan Besar India pada Jumat (17/6/2022).

Dalam aksinya itu, massa meminta agar Duta Besar India segera angkat kaki dari Indonesia lantaran politisinya menghina Nabi Muhammad SAW.

Aksi tersebut berkumpul tepat di depan Kedutaan Besar India, di Kuningan, Jakarta Selatan. Akses jalan pun ditutup karena adanya aksi itu.

era.id

Sebelumnya, Front Persaudaraan Islam (FPI) dan juga PA 212 berencana menggelar aksi demonstrasi di depan Kedubes India hari ini.

Aksi demonstrasi itu menyusul pernyataan politisi India yang menghina Nabi Muhammad SAW.

Pernyataan juru bicara BJP bernama Nupur Sharma memicu kegemparan di antara Muslim di India dan memicu protes diplomatik dari negara-negara Islam yang menuntut permintaan maaf dari pemerintah India.

Sharma telah diskors dari partai, sementara juru bicara lain yaitu Naveen Kumar Jindal dikeluarkan karena komentarnya tentang Islam di media sosial.

Rekomendasi