Gibran Minta Masukan Warga untuk Pilih Kepala Dinas: Siapa Tahu Ada Latar Belakang yang Belum Diketahui

| 22 Jul 2022 14:43
Gibran Minta Masukan Warga untuk Pilih Kepala Dinas: Siapa Tahu Ada Latar Belakang yang Belum Diketahui
Gibran Rakabuming (Amalia Putri/ ERA.id)

ERA.id - Pemkot Solo melibatkan masyarakat dalam proses seleksi lima kepala dinas. Mereka bisa terlibat dalam jajak pendapat melalui kuisioner yang disebarkan Pemkot Solo.

Proses seleksi lelang jabatan nantinya akan disaring untuk tiga kandidat untuk mengisi masing-masing jabatan. Tiga kandidat ini nantinya dipilih oleh Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka untuk mengisi jabatan kepala dinas.

"Kalau ada pendapat dari warga akan saya pertimbangkan. Apalagi besok posisinya semua benar-benar strategis. Harus benar-benar selektif," katanya.

Sebagai informasi ada empat posisi jabatan strategis kepala dinas. Kepala dinas yang dimaksud yakni Kepala Dinas Perhubungan (Dishub), Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora), Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Dinas Pendidikan (Disdik), dan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo).

Sementara itu Kepala Badan Kepegawaian Pelatihan dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Solo Dwi Ariyatno mengatakan kuisioner jajak pendapat ini diisi oleh masyarakat umum atau Aparatur Sipil Negara (ASN). Saat ini sudah ada sebanyak 1.149 orang yang mengisi kuisioner tersebut.

"Perbandingannya ada 55 persen ASN dan 45 persen dari masyarakat umum," ucapnya.

Dwi mengatakan jajak pendapat ini untuk menelusuri rekam jejak calon pejabat. Metode ini diterapkan di masa sekarang. Sebelumnya untuk melihat rekam jejak calon kepala dinas, dilakukan wawancara pada atasan, bawahan, rekan sejawat hingga tetangga ASN yang bersangkutan.

"Jadi dulu kita datang ke rumah masing-masing kandidat dan menanyai satu persatu. Dengan metode yang sekarang, diharapkan masyarakat bisa memberitahukan mengenai latar belakang dari calon kandidat. Siapa tahu ada latar belakang yang belum diketahui," ucapnya.

Proses seleksi ini sudah melalui tahap uji gagasan. Tahapan ini merupakan tahapan akhir. Selanjutnya akan dilakukan gelar sidang pleno untuk merekapitulasi skor penilaian masing-masing kandidat. ”Baru kemudian kami laporkan hasilnya ke Pak Wali. Paling tidak dua tiga hari ke depan. Kami menunggu jadwalnya Pak Wali,” ucapnya.

Rekomendasi